Jumat, 29 Maret 2024

Bus Damri Pengiring Jenazah Pendeta Terbalik di Kupang, Timpa Pick Up dan Rumah Warga

Imanuel Lodja - Selasa, 03 Agustus 2021 14:30 WIB
Bus Damri Pengiring Jenazah Pendeta Terbalik di Kupang, Timpa Pick Up dan Rumah Warga

digtara.com – Bus Damri yang termasuk dalam iring-iringan jenazah terbalik di jembatan Biknoi, Kelurahan Naikoten I, Kecamatan Kota Raja, Kota Kupang, Selasa (3/8/2021) petang.

Baca Juga:

Akibatnya satu unit pick up yang membawa karangan bunga dan rumah warga tertimpa bus tersebut.

Baca: Jalan Timor Raya Kupang Rawan! Sepmor Tabrak Pick Up dan Pejalan Kaki, 1 Tewas dan 2 Luka

Iring-iringan mobil itu hendak mengantar jenazah pendeta Johnesty Radja Pono-Sine, STh yang juga ketua majelis jemaat GMIT Alfa Omega Labat, Kupang.

Baca: Terkait Korban Laka yang Di-covid-kan di Kupang, Polisi Amankan PNS

Namun saat di jembatan Biknoi, Kelurahan Naikoten I, Kecamatan Kota Raja, Kota Kupang kecelakaan terjadi.

Beruntung kecelakaan ini tidak fatal dan hanya ada korban luka-luka.

Bus Damri nomor polisi L 7730-UA yang membawa puluhan anggota keluarga jenazah, dikendarai Novirius E Tafuli (28), warga RT 09/RW 05, Desa Lilo, Kecamatan Amanuban Utara, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS).

Mobil pick up DH 9409-BD
dikendarai Melkianus Daniel Missa (40), warga RT 15/RW 05, Kelurahan Bakunase II, Kecamatan Kota Raja, Kota Kupang.

Bus Damri terbalik
Karangan bunga di mobil pick up berserakan usai tertimpa truk. (foto:istimewa)

Sementara rumah yang ikut tertimpa merupakan milik Obet Hela Laga (60).

Kronologis Kejadian

Saat itu, mobil bus Damri dan mobil pick up bergerak beriringan dari arah Polsek Oebobo, Labat Kelurahan Bakunase II hendak ke arah belakang kampus Undana Lama, Kelurahan Naikoten I.

Saat tiba di lokasi kejadian di tanjakan jalan Kol jembatan Biknoi Kelurahan Naikoten 1, Kota Kupang, mobil bus Damri tidak dapat menanjak.

Mobil bus Damri pun mundur dan menabrak mobil pick gitarup yang berada persis di belakang.
Kemudian mobil bus Damri terbalik dan mengenai tiang telepon dan rumah warga.

Akibatnya tiang telepon patah dan roboh, rumah warga rusak, serta penumpang bus mengalami trauma dan luka namun tidak mau dibawa ke rumah sakit.

Jalanan pun macet dan iring-iringan kendaraan di belakang harus mundur mencari jalan alternatif dan berputar arah.

Novirius E Tafuli, sopir bus Damri mengaku kalau kecelakaan terjadi karena mobil yang dikendarainya tidak dapat menanjak.

Sementara Melkianus Daniel Missa pengemudi mobil pick up yang mengangkut sejumlah karangan bunga mengaku kaget karena tiba-tiba mobilnya sudah ditabrak oleh mobil bus Damri sehingga terdorong ke belakang.

“Mobil bus Damri tidak dapat menanjàk dan sopirnya lalai padahal kondisi lokasi kejadian tanjakan, jalan sempit, sedikit menikung, aras lalu lintas sepi,” ujar Kasat Lantas Polres Kupang Kota, AKP Andri Aryansyah, SIK Selasa (3/8/2021) mengenai penyebab kecelakaan ini.

Saat anggota unit Laka Satuan Lalu lintas ke lokasi kejadian, penumpang mobil bus Damri sudah tidak ada di lokasi kejadian dan menurut warga bahwa semuanya sudah pulang.

Polisi kemudian mengamankan barang bukti mobil bus Damri dan pick up serta memeriksa sopir dan sejumlah saksi.

Kasus ini sudah ditangani penyidik unit Laka satuan Lalu Lintas Polres Kupang Kota sesuai laporan polisi nomor LP/B/ / VIII/2021/SPKT. SATLANTAS/POLRES Kupang Kota/Polda NTT, tanggal 3 Agustus 2021.

“Ada tiga korban luka yang menjalani rawat jalan,” tambah Kasat Lantas Polres Kupang Kota.

Saksikan video-video terbaru hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe

 

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Imanuel Lodja
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru