Sabtu, 20 April 2024

Real Madrid Tekuk Barcelona 3-1, Zidane: Tak Peduli Kritikan

- Minggu, 25 Oktober 2020 01:27 WIB
Real Madrid Tekuk Barcelona 3-1, Zidane: Tak Peduli Kritikan

digtara.com – Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengaku tak mempedulikan kritikan yang santer terarah kepada timnya sebelum laga El Clasico kontra Barcelona di Camp Nou, Sabtu (25/10/2020) malam. Real Madrid Tekuk Barcelona 3-1, Zidane: Tak Peduli Kritikan

Baca Juga:

Zidane cukup menjawabnya dengan memetik kemenangan away 3-1 atas Barcelona.

Gol-gol kemenangan Real Madrid disumbangkan oleh Federico Valverde, Sergio Ramos (penalti), dan Luka Modric. Satu-satunya gol balasan Barca dibukukan Ansu Fati.

Sebelum laga tersebut, Real Madrid mendapat sorotan dan kritikan tajam dalam sepekan terakhir. Kritikan terutama terarah kepada Zinedine Zidane.

Penyebabnya, Los Blancos mengalami dua kekalahan beruntun, yaitu dari Cadiz (Liga Spanyol) dan Shakhtar Donetsk (Liga Champions). Dua kekalahan itu terjadi di kandang sendiri.

Zidane mengaku gembira dengan kemenangan yang diraih timnya di Camp Nou. Apalagi, kemenangan itu diraih di partai El Clasico yang bergengsi.

“Saya tidak tahu apakah kritikan itu adil atau tidak. Apa yang bisa saya katakan adalah saya bangga pada tim ini. Kami menang melawan tim yang selalu memberikan masalah,” kata Zidane, seperti dilansir Football Espana.

“Kami butuh Thibaut Courtois dua kali menyelamatkan kami. Tapi, kami juga punya kans mencetak empat gol. Pada akhirnya, saya senang mengamankan tiga poin di sini,” tegas Zinedine Zidane.

Zidane Bangga

Pelatih asal Prancis itu mengklaim sama sekali tidak berpikir datang ke Camp Nou untuk membuktikan diri atau apa pun.

“Kami di sini bukan untuk membungkam kritikan. Kami di sini untuk bermain dan percaya pada apa yang kami lakukan,” tutur Zidane.

“Saya sangat bangga dengan apa yang kami lakukan. Kami bertahan dengan solid dan menyerang dengan cepat,” imbuh Zidane seperti dikutip dari Bola.com.

[ya]  Real Madrid Tekuk Barcelona 3-1, Zidane: Tak Peduli Kritikan

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru