Sabtu, 20 April 2024

PSMS Medan Tuan Rumah Liga 2, Akhyar Cek Kesiapan Stadion Teladan

Redaksi - Selasa, 25 Agustus 2020 13:15 WIB
PSMS Medan Tuan Rumah Liga 2, Akhyar Cek Kesiapan Stadion Teladan

digtara.com – Dalam rangka menyambut perhelatan lanjutan Liga 2 Indonesia 2020, Oktober mendatang, Pelaksana tugas (Plt) Walikota Medan, Akhyar Nasution, meninjau Stadion Teladan, Selasa (25/8/2020) sore. PSMS Medan Tuan Rumah Liga 2, Akhyar Cek Kesiapan Stadion Teladan

Baca Juga:

Sebab, dalam lanjutan Liga 2 2020, PSSI menunjuk Stadion Teladan menjadi tuan rumah grup D pada lanjutan Liga 2 2020.

Mendapat status tuan rumah, Akhyar mengungkapkan Pemko Medan akan melakukan perbaikan. Sehingga, Stadion Teladan siap dan nyaman untuk digunakan.

“Sebagai tuan rumah grup D Liga 2, kita akan mempersiapkan Stadion Teladan jelang pertandingan yang akan dimulai nanti, sehingga kita dapat menjadi tuan rumah yang baik,” kata Akhyar.

Untuk itu, Akhyar menginstruksikan kepada seluruh OPD terkait agar melakukan koordinasi dengan pihak PSMS Medan terkait hal apa saja yang perlu dan butuh untuk dilakukan perbaikan. Akhyar ingin pertandingan Liga 2 dapat berjalan lancar dan sukses.

Disela-sela peninjauan, Akhyar mengungkapkan harapannya agar PSMS Medan dapat kembali berjaya di dunia persepakbolaan Indonesia dengan kembali berlaga di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Baca: Drawing Liga 2 2020: PSMS Tuan Rumah Grup Neraka

Untuk itu, Akhyar mengajak semua pihak khususnya warga Kota Medan untuk mendukung penuh tim yang telah ada sejak 21 April 1950 tersebut.

“PSMS Medan adalah tim besar dan kebanggaan kita semua, warga Kota Medan. Untuk itu, mari kita dukung bersama. Hilangkan beda pendapat dan singkirkan ego. Satukan tujuan kita yakni menjadikan PSMS kembali berjaya dan dapat berlaga di Liga I Indonesia,” demikian Akhyar. [Mag-5]

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

PSMS Medan Tuan Rumah Liga 2, Akhyar Cek Kesiapan Stadion Teladan

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru