Jumat, 29 Maret 2024

PON XX, Pelatih dan Atlet Kaltim Divaksin Tahap Pertama

- Senin, 19 April 2021 15:23 WIB
PON XX, Pelatih dan Atlet Kaltim Divaksin Tahap Pertama

digtara.com – Atlet dan pelatih Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) yang bertanding di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX/2021 di Papua menjalani vaksinasi COVID-19 tahap pertama di Kantor KONI setempat Jalan Kesuma Bangsa Samarinda, Senin (19/4/2021). PON XX, Pelatih dan Atlet Kaltim Divaksin Tahap Pertama

Baca Juga:

Ketua Kegiatan Vaksin Firmanuddin Dja’far mengatakan atlet yang menjalani vaksin berasal dari 34 cabang olahraga, dengan jumlah total penerima vaksin sebanyak 550 orang terdiri dari atlet, pelatih serta official.

“Program vaksinasi ini dilakukan secara bertahap yakni dimulai 19 hingga 28 April khusus untuk tahap pertama,” kata Firman sapaan akrabnya kepada media di Samarinda.

Menurut Firman, pihaknya telah mengatur jadwal vaksinasi sebanyak 70 orang per hari berdasarkan cabang olahraga sebagai antisipasi menghindari kerumunan.

“Atlet menjadi prioritas penerima vaksin, baru kemudian pelatih dan ofisial,” kata Firman.

Ia menjelaskan bahwa vaksin COVID-19 merupakan syarat wajib bagi peserta PON Papua karena pertimbangan kasus pandemi yang belum berakhir.

“Program vaksinasi ini tetap dilaksanakan dua tahap, setelah vaksin kedua barulah mereka diberikan sertifikat dan akan dilampirkan sebagai syarat berangkat ke Papua,” tegas Firman.

Ketua KONI Kaltim Zuhdi Yahya berharap pelaksanaan vaksinasi untuk kontingen olahraga Kaltim tersebut berjalan dengan lancar hingga pelaksanaan vaksin tahap kedua.

“Saya berharap semua berjalan lancar, sesuai ketentuan tim medis, hingga dua kali pelaksanaan,” kata Zuhdi.

Ia menegaskan vaksinasi memang menjadi persyaratan yang wajib dipenuhi setiap kontingen yang akan mengikuti PON di Papua. Selain itu vaksinasi juga memberikan keuntungan bisa menambah keyakinan atlet untuk berlatih bersama, dengan situasi pandemi yang belum mereda seperti dilansir dari Antara.

[ya]  PON XX, Pelatih dan Atlet Kaltim Divaksin Tahap Pertama

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru