Rabu, 17 April 2024

Menang 3-2 dari Persebaya, Persib Bandung ke Semifinal Piala Menpora 2021

Arie - Minggu, 11 April 2021 14:38 WIB
Menang 3-2 dari Persebaya, Persib Bandung ke Semifinal Piala Menpora 2021

digtara.com – Persib Bandung berhasil lolos ke semifinal Piala Menpora 2021 setelah meraih kemenangan atas Persebaya, Minggu (11/4/2021). Menang 3-2 dari Persebaya

Baca Juga:

Pada pertandingan perempat final di Stadion Maguwoharjo, Sleman itu Maung Bandung menang dengan skor 3-2.

Gol-gol Persib dicetak Ezra Walian, Wander Luiz, dan Nick Kuipers, sementara Persebaya membalas dua gol lewat Arif Satria dan Syaifuddin.

Jalannya Pertandingan

Persib Bandung langsung menggebrak di awal-awal pertandingan. Baru 10 detik laga berjalan, Febri Hariyadi langsung mengancam gawang Persebaya.

Baca: Menpora Dukung Wushu Dipertandingkan di Ajang Olimpiade

Tekanan terus-menerus tim asuhan Robert Rene Alberts pada akhirnya langsung membuahkan hasil. Persib mencetak gol lewat Ezra Walian saat laga baru berjalan satu menit!

Bola buangan pemain Persebaya yang tidak sempurna mampu dikontrol Ezra di kotak penalti. Eks pemain muda Ajax Amsterdam itu kemudian menggeser bola sedikit ke kanan sebelum melepaskan tembakan melengkung dari luar kotak.

Persebaya yang tertinggal cepat merespons dengan balik menekan lini pertahanan Maung Bandung. Namun asyik menyerang membuat mereka lengah.

Hal itu dimanfaatkan Persib untuk mencetak gol kedua pada menit ke-7 lewat Wander Luiz yang memanfaatkan umpan silang Frets Listanto Butuan.

Persib benar-benar tampil ganas dalam laga ini. Setelah unggul dua gol, para pemain Maung Bandung terus memberi tekanan hingga kiper Persebaya Satria Tama dibuat pontang-panting.

Persib yang tampil begitu dominan harus kehilangan Ezra Walian saat pertandingan berjalan 15 menit. Pemain berdarah Belanda itu mengalami cedera dan digantikan Esteban Vizcarra.

Persebaya sendiri tak menyerah begitu saja. Meski tertinggal dua gol, pasukan Aji Santoso coba menciptakan beberapa peluang.

Baca: Satu Pemain Persib Bandung Positif Virus Korona

Koko Ari Arya sempat mendapatkan peluang matang di muka gawang pada menit ke-19, tetapi sayang penguasaan bolanya kurang sempurna hingga si kulit bundar keluar lapangan dan menghasilkan tendangan gawang bagi Persib.

Hingga menit ke-23, Persebaya terlihat memusatkan serangan lewat sektor sayap kanan dengan mengandalkan Kambuaya dan Koko Ari Arya yang secara formasi akan sering berhadapan dengan Ardi Idrus dan Frets Butuan.

Pada menit ke-27, Persebaya mendapatkan peluang emas lewat Alwi Slamet. Namun tendangannya dari luar kotak penalti masih jauh melayang di atas mistar.

Persib yang sudah unggul dua gol melakukan pendekatan berbeda dalam laga ini. Mereka lebih memilih mengandalkan serangan balik.

Kerjasama lini tengah sempat membuat Vizcarra mendapatkan kesempatan untuk melakukan umpan silang pada menit ke-35. Umpan itu masih mampu dihalau hingga menghasilkan sepak pojok.

Tendangan corner itu pada akhirnya jadi momok bagi Persebaya. Bek Persib, Nick Kuipers sukses menyundul bola hasil sepak pojok guna membawa Maung Bandung unggul 3-0 di menit ke-37.

Derita Persebaya semakin menjadi-jadi jelang babak pertama berakhir. Kiper Satria Tama diusir keluar wasit pada menit 45+3′.

Memasuki babak kedua, Persebaya tidak kehilangan semangat meski tertinggal 3-0 dan harus tampil dengan 10 pemain. Bahkan, mereka sukses mencetak gol pada menit ke-63 lewat Arif Satria.

Baca: Eks Menpora Imam Nahrawi Wajib Kembalikan Rp 19 Miliar ke Negara

Gol Arif Satria seakan melecut semangat Persebaya Surabaya. Meski kalah jumlah pemain, mereka terus memberi tekanan hingga Persib kawalahan.

Di menit ke-65, giliran Persib Bandung yang mendapat kerugian. Penyerang mereka yang mencetak gol kedua yakni Wander Luiz harus diusir wasit usai melakukan pelanggaran.

Setelah jumlah pemain kembali seimbang menjadi 10-vs-10, Persebaya tampil lebih leluasa. Beberapa kali gawang Teja Paku Alam mendapat teror dari para penyerang Bajul Ijo.

Satu menit jelang waktu normal berakhir, Persebaya mendapat peluang emas. Namun kiper Persib, Teja Paku Alam tampil gemilang untuk menepis bola.

Serangan bertubi-tubi Persebaya akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-90+2′ lewat sundulan Syaifuddin yang memanfaatkan umpan silang terukur.

Sayangnya, momen kebangkitan Persebaya muncul dimenit-menit akhir. Peluit akhir yang ditiup wasit secara tak langsung menyelamatkan Persib untuk lolos ke semifinal.

Susunan Pemain

Persib Bandung (4-3-3): Teja Paku Alam; Henhen (Supardi Nasir, 80′), Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Ardi Idrus; Dedi Kusnandar (Achmad Jufriyanto, 80′), Farshad Noor (Beckham Putra, 62′), Febri Hariyadi (Erwin Ramdani, 62′); Frets Butuan (Ferdinand Sinaga, 80′), Ezra Walian (Esteban Vizcarra, 15′), Wander Luiz.

Cadangan: I Made Wirawan, Achmad Jufriyanto, Supardi Nasir, Bayu Fiqri, Abdul Aziz, Beckham Putra, Esteban Vizcarra, Erwin Ramdani, Ferdinand Sinaga.

Pelatih: Robert Rene Alberts.

Persebaya Surabaya (4-3-3): Satria Tama; Arif Satria (M Syaifuddin, 85′), Rizky Ridho, Koko Ari, Alwi Slamat; M. Hidayat (Ernando Ari, 45+4′), Ady Setiawan, Rachmat Irianto; Ricky Kambuaya (Rendi Irawan, 74′), Marselino Ferdinand (Supriadi, 64′), Rivaldo Bawuo (Samsul Arif, 46′).

Cadangan: Ernando Ari, Frank Sokoy, M Syaifuddin, Akbar Firmansyah, Reva Adi, Rendi Irawan, Supriadi, Hambali Tholib, Samsul Arif, Dicky Kurniawan.

Pelatih: Aji Santoso.

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Menang 3-2 dari Persebaya, Persib Bandung ke Semifinal Piala Menpora 2021

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru