Jumat, 19 April 2024

Malaysia Masters 2022, Jadwal dan Link Live Streaming: 12 Wakil Indonesia Akan Bertarung Hari Ini

Arie - Kamis, 07 Juli 2022 01:13 WIB
Malaysia Masters 2022, Jadwal dan Link Live Streaming: 12 Wakil Indonesia Akan Bertarung Hari Ini

digtara.com – 12 wakil dari Indonesia akan memainkan babak kedua atau 16 besar Malaysia Masters 2022, hari ini.

Baca Juga:

Berikut jadwal dan link live streaming Malaysia Masters 2022 hari ini, Kamis (7/7/2022). Hari ini akan digelar rangkaian babak kedua ajang BWF World Tour Super 500 tersebut.

Wakil Indonesia tersebut terdiri dari lima sektor dengan rincian dua wakil dari tunggal putra, dua wakil tunggal putri, dua wakil ganda putra, empat wakil ganda putri serta dua wakil dari ganda campuran.

Baca: Jadwal dan Link Live Streaming Malaysia Masters 2022: 9 Wakil RI Tampil Hari Ini

Tunggal putra Merah Putih akan diwakili Anthony Sinisuka Ginting dan Chico Aura Dwi Wardoyo.

Anthony sudah ditunggu wakil India, Parupalli Kashyap sementara Chico bakal menghadapi Kantaphon Wangcharoen.

Dari sektor ganda putra, dua pasangan yang mewakili Indonesia di babak kedua Malaysia Masters 2022 adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

Fajar/Rian yang pekan lalu jadi runner-up Malaysia Open 2022, akan menghadapi wakil Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren. Sementara Hendra/Ahsan ditunggu Ren Xiang Yu/Tan Qiang (Cina).

Berikut jadwal Malaysia Masters 2022 hari ini, Kamis (7/7/2022):

Lapangan 1 (Mulai Pukul 09.00 WIB)

Main ke-6: Hafiz Faizal/Serena Kani (Indonesia) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia).

Lapangan 2 (Mulai Pukul 09.00 WIB)

Main ke-4: Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto (Indonesia) vs Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong (Korsel)

Main ke-5: Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Parupalli Kashyap (India)

Main ke-7: Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) vs Kantaphon Wangcharoen (Thailand)

Main ke-8: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren (Thailand)

Lapangan 3 (Mulai Pukul 09.00 WIB)

Main ke-4: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) vs Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang)

Main ke-6: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Indonesia) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang)

Main ke-7: Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (Indonesia) vs Ren Xiang Yu/Tan Qiang (China)

Lapangan 4 (Mulai Pukul 09.00 WIB)

Main ke-3: Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Kim Ga Eun (Korsel)

Main ke-6: Fitriani (Indonesia) vs Ratchanok Intanon (Thailand)

Main ke-7: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) vs Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria)

Main ke-8: Melani Mamahit/Tryola Nadia (Indonesia) vs Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korsel)

Berikut link live streaming Malaysia Masters 2022

Seluruh pertandingan Malaysia Masters 2022 hari ini bisa dipantau melalui live score di laman BWF Tournament Software maupun BWF.

Sementara siaran langsung baru akan ditayangankan iNews TV maupun RCTI+ mulai babak perempat final tepatnya pada Jumat (8/7/2022).

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News

Malaysia Masters 2022, Jadwal dan Link Live Streaming: 12 Wakil Indonesia Akan Bertarung Hari Ini

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru