Jumat, 19 April 2024

Main Sejam Lagi, Ini Line-up Indonesia vs Jepang di Semifinal Piala Thomas 2022

- Jumat, 13 Mei 2022 10:00 WIB
Main Sejam Lagi, Ini Line-up Indonesia vs Jepang di Semifinal Piala Thomas 2022

digtara.com – Perjuangan tim beregu putra Indonesia mempertahankan Piala Thomas akan berlanjut pada Jumat (13/5/2022) pukul 18.00 WIB. Indonesia akan bentrok dengan Jepang di semifinal.

Baca Juga:

Duel ini diprediksi bakal ketat sehingga tak boleh lengah, walau Indonesia diunggulkan melaju ke final.

Sejauh ini, penampilan Indonesia sudah sangat baik dengan grafik meningkat dari setiap laga.

Terakhir, Jonathan Christie dan kawan-kawan lolos ke semifinal Piala Thomas 2022 usai meraih kemenangan meyakinkan atas China.

Anthony Sinisuka Ginting dan kawan-kawan menghancurkan tim unggulan itu dengan skor telak 3-0.

Dalam pertandingan yang berlangsung Kamis (12/5/2022) malam WIB, Anthony Ginting memulai dominasi tim beregu putra Indonesia atas China dengan mengalahkan Zhao Jun Peng.

Dalam pertandingan di Impact Arena, Bangkok, Thailand itu, Ginting yang belum pernah menyumbang poin selama Piala Thomas 2022 ini, berhasil meraih kemenangan perdananya untuk tim Indonesia lewat rubber game, 21-12, 25-27, 21-17.

Selepas Anthony Ginting, Indonesia melanjutkan kedigdayaannya atas sang rival lewat permainan cemerlang Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Pasangan ganda putra dadakan ini tampil apik untuk mengalahkan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi dalam pertarungan dua gim langsung dengan skor 21-17, 21-16.

Di partai ketiga, Jonatan Christie melakukan pekerjaannya dengan sangat baik. Dia jadi penentu kemenangan Indonesia dengan mengalahkan Li Shi Feng dua gim langsung, 21-13, 2-18.

Di sisi lain, Jepang lolos ke semifinal Piala Thomas 2022 dengan susah payah. Mereka harus memainkan lima partai untuk menekuk China Taipei dengan skor 3-2.

Jepang meraih tiga poin lewat Kento Momota yang mengalahkan Chou Tien Chen, Akira Koga/Yuta Watanabe yang membungkam Lu Ching Yao/Yang Po Han, serta Kenta Nishimoto yang menekuk Liao Jhuo-Fu.

Sementara Takuro Hoki selaku wakil kedua kalah dari Lee Yang/Wang Chi-Lin, dan tunggal putra Kanta Tsuneyama ditekuk Wang Tzu Wei.

Berikut line-up tim beregu putra Indonesia vs Jepang di semifinal Piala Thomas 2022, Jumat (13/5/2022) petang ini:

Tunggal Putra 1: Anthony Sinisuka Ginting vs Kento Momota

Ganda Putra 1: Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo/Takuro Hoki/Yugo Kobayashi

Tunggal Putra 2: Jonatan Christie vs Kenta Nishimoto

Ganda Putra 2: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Akira Koga/Yuta Watanabe

Tunggal Putra 3: Shesar Hiren Rhustavito vs Kodai Naroaka

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru