Jumat, 29 Maret 2024

Jelang Villarreal vs Juventus, Allegri Berambisi Juarai Liga Champions

Arie - Selasa, 22 Februari 2022 15:09 WIB
Jelang Villarreal vs Juventus, Allegri Berambisi Juarai Liga Champions

digtara.com – Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri menegaskan timnya punya ambisi tinggi di Liga Champions 2021/2022. Allegri Juarai Liga Champions

Baca Juga:

Meski turnamen tersebut baru memasuki babak 16 besar, dia percaya diri Bianconeri bisa menjadi jawaranya.

Juventus akan memainkan leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Villarreal pada Rabu (23/2/2022) dini hari WIB. Kemenangan jadi harga mati bagi pasukan Si Nyonya Tua.

Baca: Jadwal Pertandingan Liga Italia Serie A Akhir Pekan Ini: Napoli, Inter Milan dan Juventus Lawan Siapa?

Menurut Allegri, penting bagi para pemain Juventus untuk menjaga motivasi dan tekadnya seperti saat meraih gelar juara Piala Italia 2020/2021 lalu.

“Ambisi kami adalah memenangkan Liga Champions, seperti halnya di Piala Italia,” ujar Allegri dikutip dari laman resmi Juventus, Selasa (22/2/2022)

“Tujuan kami adalah melangkah sejauh mungkin, di setiap kompetisi juga,” tambahnya.

Tekad besar Juventus akan dimulai saat mereka bertandang ke markas Villarreal. Kemenangan dipatok Allegri guna memudahkan jalan Bianconeri ke babak selanjutnya.

“Kami perlu mendapatkan hasil baik besok malam (melawan Villarreal) dan berpikir tentang menyelesaikan pekerjaan di leg kedua nanti,” jelas Allegri.

Misi Allegri untuk membawa Juventus menjadi juara Liga Champions tentu tak akan mudah. Pasalnya, kali terakhir Si Nyonya Tua merengkuh ‘Si Kuping Besar’ adalah pada musim 1995/1996 silam, alias 26 tahun lalu.

Jelang Villarreal vs Juventus, Allegri Berambisi Juarai Liga Champions

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru