Jumat, 26 April 2024

Hasil Pertandingan: Dua Kartu Merah, Lazio dan Inter Harus Puas Berbagi Angka

Arie - Minggu, 04 Oktober 2020 15:45 WIB
Hasil Pertandingan: Dua Kartu Merah, Lazio dan Inter Harus Puas Berbagi Angka

digtara.com -Pertandingan pekan ketiga Serie A Italia antara Lazio versus Inter Milan berakhir imbang, Minggu (4/10/2020) malam Wib. Kedua tim yang bermai di Stadion Olimpico harus rela berbagi poin dengan skor 1-1. Lazio dan Inter Harus Puas Berbagi Angka

Baca Juga:

Tuan rumah memulai laga dengan agresif. Di menit ke-5, Manuel Lazzari berhasil menembus jantung pertahanan Inter. Tapi sayang, umpannya ke depan mulut gawang tak disambut oleh pemain-pemain Lazio.

Pada menit 18, giliran Joaquin Correa yang mendapat peluang emas. Namun bola yang disundulnya melambung ke atas gawang.

Tak berhenti sampai disitu, Luis Alberto ikut mengancam gawang Inter di menit 19. Tapi sepakannya mampu ditepis oleh Samir Handanovic.

Inter akhirnya bangkit dari tekanan. Serangan yang dibangun skuat I Nerazzurri menghasilkan gol di menit 30. Lautaro Martinez yang berdiri di depan gawang sukses memanfaatkan umpan dari Ivan Perisic. Skor 1-0 bertahan hingga istirahat.

Baca: Jadwal Pertandingan Liga Italia Malam Ini

Di awal babak kedua tepatnya menit 55, Lazio bisa menyamakan kedudukan. Umpan lambung Francesco Acerbi ke sudut sempit mampu dituntaskan menjadi gol oleh Sergei Milinkovic-Savic. Bola yang disundulnya gagal dibendung Handanovic.

Dua Kartu Merah

Namun Lazio harus bermain dengan 10 orang sejak menit 68. Wasit mengusir Ciro Immobile karena melayangkan tangannya ke wajah Arturo Vidal. Immobile seperti kesal setelah dilanggar oleh eks pemain Barcelona tersebut.

Tapi keunggulan jumlah pemain tak jadi keuntungan buat tim tamu. Meski lebih dominan, Inter kesulitan menjebol gawang Lazio.

Duel kian seru sebab di menit 87, wasit kembali mengeluarkan kartu merah. Kali ini hukuman diterima Stefano Sensi. Gelandang Inter tersebut mengulangi kesalahan yang dilakukan Immobile.

Kedua tim terus melancarkan jual beli serangan di sisa waktu pertandingan. Namun skor 1-1 tak berubah hingga laga usai.

SUSUNAN PEMAIN
LAZIO (3-5-2)
Strakosha; Patric, Acerbi, Radu (Bastos 16/ Parolo 46); Lazzari, Milinkovic-Savic, Lucas Leiva (Escalante 80), Luis Alberto (Akpa-Akpro 80), Marusic (Fares 35); Immobile, Correa.
Pelatih: Simone Inzaghi

INTER MILAN (3-4-1-2)
Handanovic; Skriniar (D’Ambrosio 79), De Vrij, Bastoni; Hakimi, Vidal (Brozovic 73), Gagliardini (Sensi 67), Perisic (Young 67); Barella; Lukaku, Martinez (Alexis Sanchez 79).
Pelatih: Antonio Conte

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Hasil Pertandingan: Dua Kartu Merah, Lazio dan Inter Harus Puas Berbagi Angka

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Prediksi Lazio vs Inter Milan di Liga Italia: Preview Line Up, Head to Head, Live Streaming dan Skor Akhir

Prediksi Lazio vs Inter Milan di Liga Italia: Preview Line Up, Head to Head, Live Streaming dan Skor Akhir

Nasib Sial Jose Mourinho, Tim Terpuruk hingga Terancam Dipecat AS Roma

Nasib Sial Jose Mourinho, Tim Terpuruk hingga Terancam Dipecat AS Roma

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Komentar
Berita Terbaru