Jumat, 29 Maret 2024

Walikota Binjai Bentuk Tim Operasi ODGJ dan Manusia Silver

Hendra Mulya - Selasa, 12 Juli 2022 07:53 WIB
Walikota Binjai Bentuk Tim Operasi ODGJ dan Manusia Silver

digtara.com – Keberadaan Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) dan Manusia Silver di setiap sudut kota membuat masyarakat Kota Binjai resah. Walikota Binjai bentuk tim Operasi ODGJ

Baca Juga:

Guna mengatasi masalah banyaknya ODGJ dan manusia silver, Walikota Binjai, Drs. H. Amir Hamzah MAP membentuk tim satgas penanganan ODGJ dan manusia silver.

“Kemarin, saya mengadakan rapat dengan kepala OPD yang terkait dengan penanganan ODGJ dan Manusia Silver,” ujar Amir Hamzah, Selasa (12/7/2022).

Baca: Nyaru Jadi Pembeli, Sat Narkoba Polres Binjai Tangkap Pengedar Sabu

Setelah nantinya terbentuk, lanjut Amir, petugas segera melakukan pemeriksaan secara rutin kepada ODGJ yang sudah terdata.

“Termasuk melakukan pemantauan langsung ke jalanan. Bila perlu menempatkan ODGJ di rumah sakit jiwa untuk sementara waktu, dengan catatan harus ada kesepakatan pihak keluarga dengan pemerintah Kota Binjai,” ujarnya.

Sementara itu, terkait keberadaan manusia silver, Dinas Sosial Kota Binjai diminta melakukan razia secara maksimal agar tidak ada lagi manusia silver yang mengganggu kenyamanan pengendara.

“Dikarenakan manusia silver ini yang semakin meresahkan. Jika kedapatan, maka akan ditindaklanjuti dan dikirimkan ke panti anak,” terangnya.

Amir Hamzah berharap, upaya yang dilakukan ini mampu mengatasi masalah ODGJ dan manusia silver di Kota Binjai. “Kami pemerintah Kota Binjai meminta dukungan dari masyarakat terkait upaya ini. Mudah-mudahan ini bisa terlaksana sesuai harapan,” pungkasnya.

Diketahui, manusia silver merupakan anak-anak maupun remaja yang melakukan pemungutan atau meminta uang di lampu merah (trafic light).

Kendati, manusia silver ini membuat pengguna jalan resah.

Mencuat sebuah postingan di salah satu akun pengguna facebook, kalau manusia silver sedang bermain judi mesin yang masih berpenampilan manusia silver.

Meski demikian, hal ini sontak membuat pengguna medsos lainnya kesal.

Baca: Dua Kelompok Ormas Bentrok di Binjai, Polisi Buru Pelaku Utama

Namun keberadaan ODGJ sendiri berkeliaran di beberapa tempat, sempat juga menggangu suasana pengunjung Cafe di Centre Kuphi tepat di depan Pengadilan Agama Binjai.

Sampai membuat pengunjung marah karena tidak mau pindah tempat.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News

Walikota Binjai Bentuk Tim Operasi ODGJ dan Manusia Silver

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Hendra Mulya
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru