Jumat, 19 April 2024

Pulang dari Jakarta, 33 Anggota DPRD Tapanuli Utara Berstatus ODP

- Jumat, 20 Maret 2020 02:33 WIB
Pulang dari Jakarta, 33 Anggota DPRD Tapanuli Utara Berstatus ODP

digtara.com | TAPUT – Usai mengikuti bimbingan teknis (Bimtek) di Jakarta, 33 anggota DPRD Tapanuli Utara (Taput) masuk dalam kategori orang dalam pemantauan (ODP) yang rentan virus corona (Covid-19).

Baca Juga:

Menuru Kepala Dinas Kesehatan Taput, Alexander Gultom mengungkapkan, ke-33 anggota dewan tersebut mendapat kategori ODP selama 14 hari terhitung setelah tiba di Taput.

“Ya (kategori ODP), 14 hari setelah mereka tiba di Taput,” kata Alexander.

Baca juga: Pulang dari Turki, Wali Kota Bogor Positif Corona

Menurutnya ke-33 anggota dewan yang berstatus ODP ini akan dipantau oleh petugas puskesmas di sekitar tempat tinggal masing-masing.

“Ya dengan menjalankan social distancing dan dipantau oleh petugas puskesmas terdekat,” sebutnya.

33 Anggota DPRD Tapanuli Utara Yakin tidak Tertular Korona

Sementara Ketua DPRD Taput, Poltak Pakpahan, membenarkan bahwa setelah pulang dari Jakarta mereka langsung melakukan pemeriksaan kesehatan di bandara dan puskesmas masing-masing.

Namun Poltak meyakini, walau baru pulang dari Jakarta, ia dan rekan-rekannya tidak tertular virus corona.

“Sebab bimtek kita itu steril dan tidak keluar ruangan, narasumber kita datangkan ke hotel, jadi saya jamin sehat semua,” ungkapnya.

Sebanyak 33 anggota DPRD Taput melakukan perjalanan ke Jakarta sejak Minggu(15/3) dan pulang hari Selasa (17/3). Ke-33 anggota dewan tersebut mengikuti bimtek (Bimtek) di Jakarta. [ana]

 

Ikuti terus berita terbaru terkait penyebaran virus corona di indonesia hanya di situs digtara.com

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru