Sabtu, 20 April 2024

Tinjau Vaksinasi Anak di Binjai, Ini Imbauan Irwasda Polda Sumut

Redaksi - Kamis, 06 Januari 2022 11:57 WIB
Tinjau Vaksinasi Anak di Binjai, Ini Imbauan Irwasda Polda Sumut

digtara.com – Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol RZ. Panca Simanjuntak diwakili Irwasda Polda Sumut, Kombes Pol Drs. Armia Fahmi MA, meninjau pelaksanaan vaksinasi merdeka untuk anak usia 6 sampai dengan 11 tahun di sejumlah Sekolah Dasar (SD) yang ada di kota Binjai, Kamis (6/1/2022).

Baca Juga:

Vaksinasi yang berlangsung secara serentak di 5 Kecamatan di Kota Binjai ini turut melibatkan 1 tim vaksinator klinik Polres Binjai, 1 tim vaksinator dari TNI dan 10 tim vaksinator dari Dinas Kesehatan Kota Binjai.

Irwasda Polda Sumut, Kombes Pol Drs. Armia Fahmi MA, mengimbau kepada seluruh siswa agar jangan takut untuk divaksin. Sebab menurutnya vaksinasi dilakukan guna meningkatkan kekebalan tubuh dan mencegah penyebaran virus covid -19.

“Polda Sumut akan terus menggenjot pelaksanaan vaksin di seluruh wilayah hukum guna mencapai target vaksinasi. Kali ini kita secara langsung meninjau pelaksanaan vaksinasi merdeka di Binjai,” ujarnya saat melakukan peninjauan di SDN 020252, Jalan Gatot Subroto, Kecamatan Binjai Barat, Kota Binjai, Kamis.

Pada hari pertama ini, ada 5 sekolah yang dilaksanakan vaksinasi merdeka secara serentak, yakni SDN 020252 di Binjai Barat, SDN 020267 Binjai Kota, SDN 026619 Binjai Selatan, SDN 024772 Binjai Timur dan SDN 020273 Binjai Utara.

Diketahui, pelaksanaan vaksinasi akan dilakukan secara rutin dan terjadwal di sekolah-sekolah di Kota Binjai oleh tim vaksinator dari Polri, TNI, Dinkes dan Relawan.

Tinjau Vaksinasi Anak di Binjai, Ini Imbauan Irwasda Polda Sumut

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru