Syngenta Gelar Expo HaTi NK Garuda Khusus bagi Petani di Kaki Gunung Sinabung Dalam Rangka HUT ke 77 Tanah Karo

Jumat, 17 Maret 2023 06:54
ist
Peringatan HUT ke 77 Tanah Karo, Syngenta Gelar Expo HaTi NK Garuda Khusus bagi Petani di Kaki Gunung Sinabung

digtara.com – Memperingati HUT ke 77 Kabupaten Tanah Karo, PT Syngenta Seed Indonesia melakukan acara Expo HaTi (Hasil Tinggi) NK Garuda.

Expo tersebut dilaksanakan di lahan Syngenta Learning Center (SLC), Rabu 8 Maret 2023 tepatnya di Desa Siabang Abang Kecamatan Kutabuluh Kabupaten Karo.

Acara yang bertepatan dengan HUT Tanah Karo ke 77, disambut meriah oleh masyarakat dan dihadiri oleh 500 petani.

Baca: Syah Afandin Hadiri Festival Karo Unggul Mencari Bintang

Expo HaTi ini juga dihadiri oleh sejumlah pihak dari Dinas Pertanian, Petugas Penyuluh Pertanian, Camat, serta Kanit Binmas Polsek kutabuluh.

Menurut Ravindo Simarmata, Sales Representative Kabupaten Karo dan Dairi mengatakan Expo ini ditujukan khusu bagi petani di kaki Gunung Sinabung.

“Acara expo HaTi NK Garuda ini ditujukan untuk solusi bagi petani khususnya petani di kaki Gunung Sinabung yang memiliki kendala budidaya tanaman yakni hawar daun dan busuk tongkol jagung,” katanya.

Dia berharap, dengan adanya expo ini petani khususnya di kaki Guug Sinabung semakin mengenal NK Garuda sebagai solusi bertani di lereng pegunungan.

“Sehingga meningkatkan hasil dan perekonomian khususnya untuk petani di kaki gunung sinabung. Semangat kami garudakan kaki Gunung Sinabung,” tuturnya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News

Peringatan HUT ke 77 Tanah Karo, Syngenta Gelar Expo HaTi NK Garuda Khusus bagi Petani di Kaki Gunung Sinabung

Berita Terkait