Kamis, 25 April 2024

Polisi Tangkap Komplotan Pencuri Sarang Burung Walet

- Minggu, 17 Mei 2020 13:44 WIB
Polisi Tangkap Komplotan Pencuri Sarang Burung Walet

digtara.com – Polisi menangkap dua orang terduga anggota komplotan pencuri sarang burung walet. Komplotan tersebut kerap beraksi di wilayah hukum Polres Binjai.

Baca Juga:

Kasubag Humas Polres Binjai, AKP Siswanto Ginting mengatakan, kedua tersangka anggota komplotan pencuri sarang burung walet yang diringkus adalah Jalal Andi Febriansyah alias Jalal (36). Warga Dusun Rantonaro, Desa HTI Ranto Naron, Kecamatan Simpang Jernih, Kabupaten Aceh Timur itu ditangkap bersama Hermansyah alias Herman. Herman adalah warga Dusun Cangduri, Desa Sunti, Kecamatan Serbajadi, Kabupaten Aceh Timur.

“Kedua tersangka ditangkap berdasarkan laporan korban atas nama Edi Lotan. Korban mengaku kehilangan sarang burung walet yang diperkirakan berjumlah 100 sarang. Sarang burung wallet itu hilang dari penangkaran milik korban di Jalan Sutoyo Kelurahan Suka Maju, Kecamatan Binjai Barat,” sebut AKP Siswanto, Minggu (17/5/2020).

Setelah mendapat laporan dari korban, kata Siswanto, aparat polisi lalu melakukan olah TKP dan pemeriksaan saksi. Dari penyelidikan yang dilakukan, berhasil diidentifikasi sebanyak 5 orang pelaku.

Polisi yang dipimpin Kanit Reskrim Polsek Binjai Barat, Ipda M Firdaus SH, kemudian melakukan pengejaran dan berhasil menangkap dua pelaku di daerah Cinta Dapat, Gang Melati, Kecamatan Selesai, Kabupaten Langkat.

“Dua orang tersangka sudah diamankan sementara tiga lainnya yakni Khadafi, Ndut dan Rizal, masih kita buru. Mereka sudah kita masukkan dalam daftar pencarian orang (DPO) Polisi,” tandasnya.

[AS]

 

https://www.youtube.com/watch?v=kHRAnKHIeW8

 

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru