Sabtu, 20 April 2024

Pandemi Covid-19, Perubahan Alur Pelanggan dan Loket Pembelian Diberlakukan di Stasiun KA

- Jumat, 26 Februari 2021 14:52 WIB
Pandemi Covid-19, Perubahan Alur Pelanggan dan Loket Pembelian Diberlakukan di Stasiun KA

digtara.com – PT KAI Divre I Sumut melakukan perubahan alur/flow pelanggan dan loket pembelian tiket di Stasiun Medan terhitung mulai 1 Maret 2021. Hal ini dilakukan sebagai upaya peningkatan pelayanan. Pandemi Covid-19, Perubahan Alur Pelanggan dan Loket Pembelian Diberlakukan

Baca Juga:

Vice President PT KAI Divre I Sumut, Daniel Johannes Hutabarat mengatakan perubahan dilakukan khusus untuk pelanggan dan loket pembelian tiket Kereta Api (KA) Sri Lelawangsa go show, dan menggunakan aplikasi KAI Access.

Dikatakannya, jika biasanya pelanggan KA Sri Lelawangsa melakukan pembelian tiket dan boarding check di lantai 1, nantinya loket penjualan tiket dan boarding check untuk pelanggan KA Sri Lelawangsa akan ditempatkan di lantai 2.

“Pelanggan KA Sri Lelawangsa akan diarahkan memasuki zona 2 keberangkatan dari pintu masuk lantai 2 sebelah utara arah keberangkatan KA yang biasanya digunakan untuk pintu masuk penumpang KA Bandara,” kata Daniel, Jumat (26/2/2021).

Menurutnya, penataan dilakukan khusus untuk pelanggan KA Sri Lelawangsa relasi Medan-Binjai (PP) sementara. Sedangkan untuk pelanggan KA Putri Deli, KA Sribilah, maupun KA Siantar Ekspress loket pembelian tiket maupun boarding check tidak mengalami perubahan.

Perubahan alur pembelian tiket dan boarding check ini juga untuk menjaga physical distancing sesuai protokol kesehatan yang telah diterapkan PT KAI Divre I Sumut.

“Kita berharap pelanggan KA Sri Lelawangsa bisa beradaptasi dengan perubahan alur flow penumpang dan layanan loket ini,” jelasnya.

KA Sri Lelawangsa relasi Medan-Binjai (PP) beroperasi 22 kali perjalanan setiap harinya.

Pada masa pandemi mempunyai kapasitas sebanyak 370 tempat duduk (TD), sehingga terdapat total 8.140 TD yg disediakan setiap harinya.

KA Sri Lelawangsa mempunyai volume rata rata harian sebanyak 2.700 pelanggan setiap hari seperti dilansir dari suara.com–jaringan digtara.com.

[ya]  Pandemi Covid-19, Perubahan Alur Pelanggan dan Loket Pembelian Diberlakukan

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru