Jumat, 29 Maret 2024

Komnas PA: Siantar Simalungun Zona Merah Kekerasan Seksual Terhadap Anak

Arie - Senin, 06 Desember 2021 16:44 WIB
Komnas PA: Siantar Simalungun Zona Merah Kekerasan Seksual Terhadap Anak

digtara.com – Berbagai bentuk kekerasan terhadap Anak yang terjadi di kota Siantar dan di Kabupaten Simalungun telah mengancam masa depan anak dan telah pula meresahkan masyarakat. Siantar Simalungun Zona Merah

Baca Juga:

Peristiwa demi peristiwa yang terjadi di dua kota ini yakni Siantar dan Simalungun sudah tidak bisa lagi ditoleransi akal sehat manusia.

Keresahan demi keresahan terus menghantui masyarakat dan menakutkan. Tidak ada lagi ruang bagi anak mendapatkan kenyamaan dan jaminan perlindungan.

Fakta menunjukkan rumah telah menjadi sarang monster dan prodator. Ada banyak kasus di Siantar dan Simalungun orang terdekat lah yang menjadi monsternya.

Baca: Diduga Positif Covid-19, Sekjen Komnas Perlindungan Anak Meninggal Dunia

Demikian disampaikan Ketua Umum Komnas Perlindungan Anak, Arist Merdeka Sirait.

“Ada banyak ditemukan pelaku kejahatan seksual justru ayah kandung atau ayah sambung, paman, Abang dan atau Kakek (oppung -red), sepupu dan teman sebaya anak,” kata Arist.

Dengan meningkatnya berbagai bentuk kekerasan khususnya kekerasan seksual terhafap menunjukkan kegagalan Wali Kota Siantar dan Bupati Simalungun melindungi anak. Di daerahnya masing-masing.

Demikian juga dengan gagalnya penegakan hukum, Jaksa belum sepahaman dengan Penyidik Polri mengakibatkan ada banyak pelaku bebas hanya karena kurang bukti.

Ini juga yang menjadi kendala tambah Arist.

Untuk memutus mata rantai kejahatan terhadap anak di Siantar dan Simalungun diperlukan kelembagaan perlindungan Anak yang kuat di dua pemerintahan ini, dan mempunyai sistim pendataan dan mekanisme perlindungan anak yang jelas.

Pemerintah harus hadir di berbagai kasus yang diderita anak.

Gereja, alim ulama, media kalangan Universitas, apatud negara maupun penegakan hukum harus memastikan diri sebagai sahabat dan pelindung anak.

Komnas PA: Siantar Simalungun Zona Merah Kekerasan Seksual Terhadap Anak

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Mobil Milik Ketua LPA Labuhanbatu Dibakar OTK, Ngaku Sedang Tangani Kasus Pencabulan Anak

Mobil Milik Ketua LPA Labuhanbatu Dibakar OTK, Ngaku Sedang Tangani Kasus Pencabulan Anak

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Komentar
Berita Terbaru