Kamis, 28 Maret 2024

Komnas PA Akan Mendirikan Prasasti Laras sebagai Simbol Perlawan Kekerasan Terhadap Anak di Sumut

Redaksi - Jumat, 30 Oktober 2020 09:38 WIB
Komnas PA Akan Mendirikan Prasasti Laras sebagai Simbol Perlawan Kekerasan Terhadap Anak di Sumut

digtara.com – Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) rencananya akan membuat sebuah prasasti untuk Laras, bocah berusia 11 yang menjadi korban pembakaran oleh keluarganya, beberapa bulan silam. Prasasti Laras

Baca Juga:

Ketua Komnas PA, Arist Merdeka Sirait menyebutkan di hari Sabtu tanggal 31 Oktober 2020, pihaknya akan mencanangkan Laras sebagai lambang simbol gerakan anti kekerasan terhadap anak di Sumatera Utara (Sumut).

“Kalau di Bali Engeline, Engeline sudah kita canangkan dan sudah ada prasastisnya dibentaran budaya, saya tidak tau ini Laras akan di fasilitasi oleh kawan-kawan kita menjadikan Laras menjadi simbol anti kekerasan di Sumut khususnya di Kota Medan,” katanya kepada digtara.com, Jumat (30/10/2020).

Ia menjelaskan, Laras telah menjadi korban kekerasan fisik yang dilakukan oleh keluarganya di Sei Mencirim, Kecamatan Sunggal, Deli Serdang, pada bulan September lalu.

“Laras adalah korban kekerasn fisik dia dibakar hidup-hidup oleh keluarganya. Kejadiannya sudah satu bulan yang lalu dia mengalami kekerasan fisik dibakar sampai cacat seumur hidup, itu artinya bahwa dia dalam kondisi fisik yang sangat luar biasa beratnya itu, dia bisa hidup karena pertolongan Tuhan saja, melihat kondisi luka bakarnya,” ujarnya.

Baca: Arist Merdeka Sirait Akan Hadiri Peringatan 22 Tahun Komnas PA di Deli Serdang

Arist menuturkan, Komnas PA akan menempatkan bocah 1 tahun ini sebagai simbol anak pejuang atau Laras hero, karena Laras adalah salah satu korban kekerasan terhadap anak yang sedang berjuang untuk hidup.

“Jadi untuk laras besok itu dicanangkan karena dia mengalami kekerasan fisik tapi dia hidup kalau angeline meninggal, justru mengalami kondisi fisik yang sangat luar biasa tetapi dia masih hidup,” kata Arist.

Diketahui, saat ini Laras masih berada di Rumah Sakit Adam Malik Medan untuk penyembuhan luka bakar disekujur tubuhnya.

“Kondisinya masih dalam perawatan medis karena luka di buah dadanya perutnya, nampaknya dia akan cacat seumur hidup dan tentunya tidak akan bisa menjalani kondisi fisik yang sempurna,” ungkapnya.

 

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Komnas PA Akan Mendirikan Prasasti Laras sebagai Simbol Perlawan Kekerasan Terhadap Anak di Sumut

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru