Sabtu, 20 April 2024

Iduladha di Tengah Pandemi, Sejumlah Lokasi Salat Ied di Kota Kupang Ditutup

Imanuel Lodja - Jumat, 31 Juli 2020 01:40 WIB
Iduladha di Tengah Pandemi, Sejumlah Lokasi Salat Ied di Kota Kupang Ditutup

digtara.com – Sejumlah lokasi salat ied yang biasanya menjadi tempat sholat hari raya di Kota Kupang ditutup dan tidak melakukan salat ied. Iduladha di Tengah Pandemi, Sejumlah Lokasi Salat Ied di Kota Kupang Ditutup

Baca Juga:

Lapangan Mapolda NTT, lapangan Makorem 161/Wirasakti, lapangan Sat Brimob, lapangan asrama TNI Kuanino dan sejumlah lokasi lainnya tidak menggelar salat ied tahun ini.

Kapolda NTT, Irjen Pol Drs Hamidin hanya menggelar salat ied terbatas di lapangan tenis samping rumah dinasnya.

Jumlah peserta salat ied pun dibatasi, dan hanya ada beberapa pejabat Polda NTT.

Salat ied digelar pada Jumat (31/7/2020) sejak pukul 06.00 wita dan selesai pukul 06.45 wita.

Pelaksanaan salat ied pun tetap memperhatikan protokol kesehatan. Setiap jemaah wajib menggunakan masker dan mencuci tangan pada fasilitas yang sudah disediakan.

Baca: Prihatin dengan Kesulitan Pendidikan Anak Sekitar, Anggota Polres Kupang Kota Sediakan Wifi Gratis

“Salat ied memang tidak digelar seperti biasa karena suasana masih pandemi covid-19,” ujar Karo SDM Polda NTT, Kombes Pol Riyadi Nugroho, SIK.

Sepi

Biasanya lapangan Polda NTT penuh dengan jemaah yang melakukan salat ied baik saat Iduladha maupun hari raya lebaran.

Tahun-tahun sebelumnya, belasan lapangan dan lokasi salat ied di Kota Kupang disesaki warga masyarakat. Namun saat ini sejumlah lokasi tersebut sepi karena tidak menggelar salat ied.

Kapolda selanjutnya menyerahkan hewan kurban satu ekor sapi kepada panitia hari raya kurban di mesjid Mapolda NTT.

Mesjid Mapolda NTT menyembelih 9 ekor sapi dan 19 ekor kambing. Hewan kurban ini merupakan sumbangan Kapolda NTT, sejumlah pejabat utama Polda NTT dan anggota Polda NTT.

Iduladha di Tengah Pandemi, Sejumlah Lokasi Salat Ied di Kota Kupang Ditutup
Kapolda NTT Irjen Pol Drs Hamidin menggelar salat ied terbatas di lapangan tenis Mapolda NTT. (digtara.com/imanuel lodja)

Suasana sepi dan lengang terasa di seluruh jalan di Kota Kupang. Sebagian memanfaatkan libur Iduladha untuk berwisata dan piknik keluarga.

Baca: Makna Iduladha dan Hakikat Kurban di Mata Kabaharkam Polri

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel YoutubeDigtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Imanuel Lodja
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru