Jumat, 19 April 2024

Dari Rekaman CCTV, Begini Penjelasan Lengkap Kasat Lantas Polrestabes Medan Terkait Pemotor Diserempet Polantas

- Selasa, 26 April 2022 23:31 WIB
Dari Rekaman CCTV, Begini Penjelasan Lengkap Kasat Lantas Polrestabes Medan Terkait Pemotor Diserempet Polantas

digtara.com – CCTV Jalan Sudirman akhirnya diperlihatkan kepada awak media terkait dugaan anggota Satlantas Polrestabes Medan yang menendang pengendara motor hingga jatuh. Pemotor Diserempet Polantas

Baca Juga:

Dari rekaman CCTV tersebut, terlihat bawah Ridwan dan temannta Tegar tidak di serempet oleh anggota lantas.

Kasat Lantas Polrestabes Medan, AKBP Sonny Siregar menjelaskan, bahwa rekaman CCTV sudah dianalisa pihaknya.

“Kita lihat dari CCTV bahwa pengendara motor Ridwan tidak ada diserempet ataupun ditendang oleh anggota malah diserempet oleh sepeda motor yang lain sehingga terjatuh,” ucapnya kepada wartawan, Selasa (26/04/2022) malam.

Baca: Detik-detik Jamaah Masjid Meninggal Sedang Sujud Terekam CCTV

Sonny menambahkan, Ridwan dan Tegar terjatuh lantaran keduanya merasa gugup lantaran Tegar tidak memakai helm.

“Mungkin karena yang dibonceng tidak menggunakan helm makanya dia merasa kalau dikejar, mungkin gugup atau bagaimana makanya terjatuh,” ucapnya lagi.

Baca: Anggotanya Diduga Tendang Pengendara hingga Jatuh, Ini Kata Kasat Lantas Polrestabes Medan

Sonny menyebut, terkait anggotanya yang diduga mengejar keduanya, dipastikan bahwa anggotanya tidak dalam posisi mengejar.

Diakhir, Kasat Lantas Polrestabes Medan ini mengatakan bahwa kedua orang tua korban sudah datang dan pihaknya sudah memberikan keterangan yang lengkap.

“Korban juga sudah kita bawa untuk pengobatan, dan orang tua keduanya juga sudah datang untuk kita jelaskan situasinya seterang-terangnya,” pungkasnya.

Sebelumnya seorang oknum Satlantas Polrestabes Medan diduga menendang pengendara sepeda motor hingga terjatuh di Jalan Sudirman, Selasa (26/04/2022).

Diketahui kedua korban bernama Ridwan (17) dan Tegar (17).

Peristiwa kedua korban yang ditendang oleh oknum Polisi tersebut, sempat terlihat oleh para jurnalis.

Baca: Arogan, Oknum Polantas Polrestabes Medan Tendang Pengendara Motor Hingga Jatuh Lalu Kabur

Ketika oknum tersebut diduga menendang pengendara, oknum polisi yang belum diketahui pangkat dan identitasnya langsung melarikan diri.

Akibatnya, kedua korban mengalami luka-luka disekujur badannya.

Dari Rekaman CCTV, Begini Penjelasan Lengkap Kasat Lantas Polrestabes Medan Terkait Pemotor Diserempet Polantas

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru