Jumat, 19 April 2024

Buntut Tahanan Tewas, Polda Sumut Perintahkan RTP di Sumut Pasang CCTV

Redaksi - Minggu, 02 Januari 2022 11:32 WIB
Buntut Tahanan Tewas, Polda Sumut Perintahkan RTP di Sumut Pasang CCTV

digtara.com – Terkait banyaknya tahanan tewas, Polda Sumut Perintahkan pasang CCTV di Rumah Tahanan Polisi (RTP).

Baca Juga:

Hal ini disampaikan Dirkrimum Polda Sumut Kombes Pol Tatan Dirsan Atmaja, Minggu (2/1/2021).

Saat dikonfirmasi pihaknya sudah mengusulkan CCTV terhadap tahanan yang ada di Sumut untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.

Baca: Kasus Tahanan Tewas dalam Sel: Empat dari Tujuh Polisi yang Diperiksa Ditahan

“Polda Sumatera Utara telah memerintahkan kepada seluruh jajaran untuk memasang CCTV terkait dari keberadaan tahanan,” katanya.

Pemasangan tersebut untuk mengetahui keberadaan dari para tahanan tersebut selama 24 jam dan seterusnya dan juga hal yang tidak diinginkan bisa terjadi.

Baca: Begini Penjelasan Polisi Soal Tewasnya Tahanan Polsek Medan Kota

“Apakah ada penganiayaan kepada tahanan atau pemerasan terhadap tahanan,” ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga akan mengadakan razia rutin terhadap tahanan yang ada di RTP untuk mengatahui pasti apa saja yang dilakukan.

“Akan dilakukan secara rutin razia di RTP yang ada di Polres maupun Polsek,” jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, tahanan narkoba Polsek Medan Kota berinisial Z meninggal dunia setelah dititipkan ke Sat Tahti Polrestabes Medan, beberapa waktu lalu.

Tatan menjelaskan, tanggal 16 Oktober 2021, Z ditangkap polisi atas kasus kepemilikan narkotika.

Kemudian, tanggal 22 Oktober 2021, Z resmi ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di RTP Polsek Medan Kota.

Selanjutnya setelah sebulan mendekam di sel tahanan Polrestabes Medan. Tersangka Z mengeluh sakit, sehingga dibawa ke RS Bhayangkara Polda Sumut untuk menjalani perawatan medis.

Selama tujuh hari dirawat dan beberapa hari ke depan tersangka Z meninggal dunia di RS Bhayangkara Polda Sumut.

Buntut Tahanan Tewas, Polda Sumut Perintahkan RTP di Sumut Pasang CCTV

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru