Minggu, 06 Oktober 2024

Speadboat Tenggelam Saat Memancing, Lima WNA dan Satu WNI Ditemukan Selamat

Imanuel Lodja - Kamis, 16 November 2023 09:10 WIB
Speadboat Tenggelam Saat Memancing, Lima WNA dan Satu WNI Ditemukan Selamat
istimewa
Speadboat Tenggelam Saat Memancing, Lima WNA dan Satu WNI Ditemukan Selamat

digtara.com - Lima orang Warga Negara Asing (WNA) asal Spanyol dan satu orang Warga Negara Indonesia (WNI) asal Kabupaten Sabu Raijua, NTT selamat setelah speadboat yang ditumpangi saat memancing tenggelam.

Baca Juga:

Peristiwa ini terjadi pada Selasa (14/11/2023) lalu di perairan Pulau Raijua, Kabupaten Sabu Raijua, NTT.


Penumpang speedboad berjumlah 6 orang yakni Cesar Josten (33), pemilik speadboat yang juga warga Mebba, Kabupaten Sabu Raijua.


Sementara itu ada juga lima WNA asal Spanyol Jose Albert Gil (39), Jorge Diaz Oroz (33), David Diaz Oroz (29), Gudang Arais (26) dan Dario Castino Asin (55).


Keenam warga ini pergi memancing di perairan Raijua bagian barat.


"para korban memancing dekat kepala meting atau lokasi gelombang pecah," ujar Kapolres Sabu Raijua, AKBP Paulus Naatonis, saat dikonfirmasi Kamis (16/11/2023).


Sekitar pukul 07.30 Wita, ombak menghantam speed boad lalu terbalik.


Para korban berusaha menyelamatkan diri ke tepi pantai.


Mereka ditemukan dalam keadaan selamat oleh nelayan dan petani rumput laut.


Kemudian nelayan dan petani rumput laut membawa para korban ke kantor desa Kolorae, Kabupaten Sabu Raijua.


Kepala Desa Kolorae, Degi Kaka Ballo kemudian menginformasikan kejadian tenggelamnya spead boat KJA, di Dahi hella lokasi perairan sebelah barat pulau raijua Desa Kolorae, Kecamatan Raijua ke pihak kepolisian.


Para korban dan pemilik speed boad telah mendapatkan penanganan medis dari pihak Puskesmas Raijua dan dalam keadaan selamat.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru