Kamis, 28 Maret 2024

Ungkap Peredaran Narkotika 16 Kg: Polisi Tembak Mati Satu Tersangka Sabu

- Kamis, 17 Desember 2020 07:44 WIB
Ungkap Peredaran Narkotika 16 Kg: Polisi Tembak Mati Satu Tersangka Sabu

digtara.com – 1 dari 11 tersangka pengedar sabu dengan berat total 16 Kilogram ditembak mati oleh petugas kepolisian tanggal 15 Desember 2020 lalu. Ungkap Peredaran Narkotika

Baca Juga:

Terpsangka terpakasa ditembak karena mencoba menabrakkan kendaraannya kepada petugas yang ingin menangkapnya di Jalan Lintas Aceh- Langkat Besitang Kabupaten Langkat.

Hal ini dijelaskan Kapolda Sumatera Utara (Sumut), Irjen Pol Martuani Sormin dalam konfrensi pers di Rumah Sakit Bhayangkara, Jalan Wahid Hasyim, Medan, Kamis (17/12/2020).

“Tersangka berinisial LJ yang mengendarai mobil Innova dengan nomor polisi BK 1213 LF mencoba menabrakkan kendaraannya kepada petugas. Karena telah membahayakan anggota, dilakukan tindakan tegas dan keras ke arah tersangka,” ujarnya.

Setelah mengenai tersangka, petugas melakukan penggeledahan ke dalam mobil dan mendapati 1 kotak kardus yang berisikan 6 bungkus kemasan teh cina merek Qhin Shan dengan berat mencapai 6 kilogram.

Selanjutnya petugas membawa tersangka ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan untuk mendapatkan pertolongan medis. Namun, dalam perjalanan, LJ meninggal dunia.

Pada kesempatan itu juga, Kapolda menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk sama-sama memberantas Narkoba yang dapat merusak generasi anak muda Sumatera Utara.

“Saya meminta tolong kepada seluruh warga Sumatera Utara untuk bersama-sama menjaga generasi anak muda dari peredaran narkotika. Tanpa bantuan dan informasi dari masyarakat, akan menyulitkan petugas dalam mengembangkan kasus – kasus dalam hal penindakan,” harapnya.

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ungkap Peredaran Narkotika 16 Kg, Satu Tersangka Ditembak Mati

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polda Sumut Tetapkan 2 Tersangka Kasus Seleksi PPPK Langkat, Identitasnya Masih Dirahasiakan

Polda Sumut Tetapkan 2 Tersangka Kasus Seleksi PPPK Langkat, Identitasnya Masih Dirahasiakan

Wakapolda Sumut Kumpulkan Camat dan Kades Usai Pemilu 2024, Begini Faktanya

Wakapolda Sumut Kumpulkan Camat dan Kades Usai Pemilu 2024, Begini Faktanya

Bertambah! Tersangka Dugaan Suap Seleksi Guru PPPK Madina Jadi 6 Orang, Semuanya Pejabat

Bertambah! Tersangka Dugaan Suap Seleksi Guru PPPK Madina Jadi 6 Orang, Semuanya Pejabat

Terjaring OTT, Komisioner KPU Padangsidimpuan Jadi Tersangka, Uang Rp 26 Juta Jadi Barang Bukti

Terjaring OTT, Komisioner KPU Padangsidimpuan Jadi Tersangka, Uang Rp 26 Juta Jadi Barang Bukti

Tim Saber Pungli Ditreskrimum Polda Sumut OTT Komisioner KPU Padangsidimpuan

Tim Saber Pungli Ditreskrimum Polda Sumut OTT Komisioner KPU Padangsidimpuan

10 Lokasi Tambang Bitcoin di Medan Digerebek Polisi, Curi Listrik hingga Rp 14,4 Miliar

10 Lokasi Tambang Bitcoin di Medan Digerebek Polisi, Curi Listrik hingga Rp 14,4 Miliar

Komentar
Berita Terbaru