Kamis, 25 April 2024

Udah Mabuk Tak Mau Bayar, Pengunjung dan Pemilik Warung Tuak Duel

Arie - Minggu, 29 Agustus 2021 09:52 WIB
Udah Mabuk Tak Mau Bayar, Pengunjung dan Pemilik Warung Tuak Duel

digtara.com – Pemilik dan pelanggan warung tuak terlibat duel di Desa Pesaguan Kecamatan Pangkalan Lesung Kabupaten Pelalawan, Riau.

Baca Juga:

Keduanya mengalami luka serius hingga terpaksa dilarikan ke rumah sakit.

Duel itu terjadi pada Sabtu (28/8/2021) dini hari lalu, sekira pukul 03.00 Wib.

Duel tersebut bermula saat Bangun Herianto bersama rekannya minum tuak di warung milik warga bernama Purba.

Baca: Duel Community Shield Leicester Vs Man City Malam Ini, Panaskan Mesin!

Setelah selesai minum tuak, Bangun hendak pulang namun ditegur oleh Arfan Tarigan untuk membayar minuman tersebut.

“Setelah minum-minum, Bangun Herianto bersama rekannya, hendak pulang akan tetapi mereka tidak membayarnya. Walhasil, Arfan Tarigan menegur supaya membayar utang minuman terlebih dulu,” kata Kapolsek Pangkalan Lesung Iptu Liston S seperti dilansir dari suara.com –jaringan digtara.com, Minggu (29/8/2021).

Teguran itu justru membuat Bangun tersinggung dan lansung memukul Arfan.

Baca: Mabok Tuak, Pekerja Kilang Batu Bata Bacok Ibu Angkat Hingga Sekarat

Akhirnya, perkelahian tak terhindarkan hingga Arfan tertusuk pisau di bagian mulutnya. Sedangkan Bangun memar pada bagian kepalanya.

“Arfan saat ini masih dirawat di RS Sorek guna mendapatkan perawatan intensif,” kata Liston.

Namun perkelahian tersebut tidak berlanjut ke penegak hukum. Keduanya kemudian berdamai.

“Tapi kita sudah ke lokasi begitu mendapatkan laporan adanya perkelahian ini,” katanya.

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

https://www.youtube.com/watch?v=SN7PiK2hprk

Udah Mabuk Tak Mau Bayar, Pengunjung dan Pemilik Warung Tuak Duel

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru