Jumat, 29 Maret 2024

Simpan Sabu, Doyok Meringkuk di Sel Tahanan Polres Tebing Tinggi

- Jumat, 28 Agustus 2020 10:48 WIB
Simpan Sabu, Doyok Meringkuk di Sel Tahanan Polres Tebing Tinggi

digtara.com – Polisi menangkap Irfan Endrani, alias Doyok (34), karena memiliki narkotika jenis sabu seberat 3,26 gram, Minggu 23 Agustus 2020 pukul 21.30 Wib. Simpan Sabu, Doyok Meringkuk di Sel Tahanan Polres Tebing Tinggi

Baca Juga:

Doyok ditangkap di rumahnya di Desa Penggalian, Kec. Tebing Syahbandar, Kab. Serdang Bedagai, Sumatera Utara.

Kasubbag Humas Polres Tebing Tinggi, AKP Josua Nainggolan saat di konfirmasi membenarkan adanya penangkapan pemuda pemilik Narkotika jenis sabu tersebut.

“Barang bukti yang diamankan adalah 8 bungkus plastik transparan yang didalamnya berisi serbuk putih diduga narkotia jenis sabu, berat bersih 3,26 gram, beberapa plastik transparan kosong,” katanya.

AKP Nainggolan mengatakan, penangkapan ini berawal dari informasi terkait adanya transaksi narkoba.

“Khawatir target lepas, petugas langsung bergegas menuju ke TKP,” lanjutnya.

Baca: Jamal ‘Preman Pensiun’ Kembali Ditangkap Terkait Penggunaan Narkoba

Usai ditangkat, pelaku digeledah dan ditemukan barang bukti diduga sabu sebanyak 8 bungkus.

Petugas kemudian melakukan introgasi kepada tersangka.

“Kepada petugas, tersangka mengatakan bahwa barang tersebut dia dapatkan dari salah seorang teman nya berinisial B,” jelasnya.

Tersangka beserta barang bukti kemudia digelandang ke Mapolres Tebing Tinggi untuk pemeriksaan lebih lanjut.

“Sementara yang berinisial B tersebut masih dalam pengejaran oleh personil Satuan Reserse,” tandas nya.

Akibat perbuatannya, tersangka dikenakan Pasal 114 ayat 1 Sub pasal 112 ayat 1 dari UURI no. 35 Thn 2009 tentang Narkotika.

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Simpan Sabu, Doyok Meringkuk di Sel Tahanan Polres Tebing Tinggi

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru