Kamis, 28 Maret 2024

Sadis! Sedang Salat Tarawih, Ibu Ditebas Parang Anak Kandung

Arie - Rabu, 12 Mei 2021 09:18 WIB
Sadis! Sedang Salat Tarawih, Ibu Ditebas Parang Anak Kandung

digtara.com – Pelaku pembunuhan terhadap ibu kandungnya berhasil ditangkap polisi. Pria berusia pria berusia 29 tahun itu diringkus gegara menebas sang ibu saat sedang menunaikan salat Tarawih. Ibu Ditebas Parang Anak

Baca Juga:

Aksi sadis pelaku terjadi di daerah Kepala Batas, negara bagian Penang, Malaysia pada Senin (10/5/2021) lalu. Namun, polisi tak mengungkapkan identitas pelaku dan korban.

Dilansir Bernama, polisi setempat menerima laporan sekira pukul 10 malam waktu setempat terkait peristiwa itu.

“Pria itu tidak bekerja dan dinyatakan positif menggunakan narkoba tetapi tidak memiliki catatan kriminal sebelumnya,” kata Kepala Polisi Seberang Perai Utara OCPD Asst Comm Noorzainy Mohd Noor, dikutip dari suara.com, Selasa (11/5/2021).

Selain pelaku, polisi juga mengamankan dua bilah parang yang digunakan oleh pria yang belakangan diketahui mengalami gangguan jiwa.

Baca: Tersangka Kasus Rapid Tes Bekas Pakai Bisa Dijerat Hukuman Percobaan Pembunuhan

Noorzainy mengatakan perempuan berusia 56 tahun itu menderita luka di tangan kirinya dan telah dibawa ke Rumah Sakit Kepala Batas dan harus menerima sepuluh jahitan.

Dari kronologi, diketahui perempuan tersebut sedang menunaikan salat Tarawih bersama suaminya.

Tiba-tiba, pelaku keluar dari kamarnya dan langsung menebaskan parang ke orangtuanya.

“Ayah berhasil mengelak (pisau) sedangkan ibunya luka-luka akibat ditusuk anaknya yang didiagnosis gangguan jiwa pada 2016 dan saat ini menjalani perawatan,” ujarnya.

Sadis! Sedang Salat Tarawih, Ibu Ditebas Parang Anak Kandung

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polres Langkat Laksanakan Pengamanan Sholat Tarawih, Berikan Rasa Aman dan Nyaman Pada Masyarakat

Polres Langkat Laksanakan Pengamanan Sholat Tarawih, Berikan Rasa Aman dan Nyaman Pada Masyarakat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Komentar
Berita Terbaru