Kamis, 25 April 2024

Polisi Temukan 5 Hektare Ladang Ganja di Perbukitan Madina

Redaksi - Minggu, 19 Januari 2020 09:11 WIB
Polisi Temukan 5 Hektare Ladang Ganja di Perbukitan Madina

digtara.com | MADINA – Polisi menemukan seluas 5 hektare kebun ganja di dua lokasi di Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara. Yakni di pegunungan Simpang Pahu, Desa Banjar Lancar, Kecamatan Panyabungan Timur, Madina.

Baca Juga:

Kapolres Madina AKBP Irsan Sinuhaji, menyatakan penemuan ladang ganja itu berhasil dilakukan pada Sabtu 18 Januari 2020 kemarin.

Penemuan ini merupakan pengembangan penangkapan bandar narkoba antar provinsi yang di lakukan Polisi di Jawa Barat dan Jakarta. Dimana dari penangkapan itu berhasil disita sebanyak 498 kilogram ganja.

Di lokasi pertama yang memiliki luas 3 hektare, petugas berhasil menemukan sebanyak 180 ribu batang ganja berukuran 1,5-2 meter. Sementara di lokasi kedua yang memiliki luas 2 hektare, ditemukan 120 ribu batang ganja siap panen.

“Total jumlah keseluruhan ladang ganja sebanyak 5 (lima) hektar yang ditanami phohon ganja sebanyak 300.000 batang pohon” sebut Kapolres Madina, Minggu (19/1/2020).

Dari ladang ganja yang ditemukan itu, sebut Kapolres, mereka menyita 60 batang pohon ganja. Batang pohon ganja yang disita ini untuk kepentingan penyelidikan. Sementara sisanya dimusnahkan di lokasi penemuan ladang.

“Kita juga menyita kurang lebih 30 kilogram daun ganja siap edar,”tandas Irsan.

[AS]

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru