Rabu, 17 April 2024

Curi Laptop Sekolah, Dua Petani di SBD NTT Ditangkap Polisi

Redaksi - Kamis, 14 Oktober 2021 14:00 WIB
Curi Laptop Sekolah, Dua Petani di SBD NTT Ditangkap Polisi

digtara.com – Tiga unit laptop milik SD negeri Wannotalla, Desa Raba Ege, Kecamatan Wewewa Barat, Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), NTT dicuri orang, Rabu (13/10/2021).

Baca Juga:

Laptop ini raib saat para guru sedang ke rumah rekan mereka yang sedang melakukan acara pengatapan rumah tinggal.

Usai mengikuti acara pengatapan rumah rekan guru, salah seorang guru, Karolina pulang ke rumah dan sempat singgah di sekolah.

Baca: Kapolda, Wakapolda dan Anggota Polda NTT dapat Penghargaan Optimalisasi Pajak

Ia masuk ke ruangan kantor SDN Wannotalla Kabupaten SBD dan melihat barang-barang di ruangan sudah tercecer dan kondisi ruangan terbongkar.

Ia melihat tiga unit laptop yang semula disimpan diatas meja sudah hilang.

Karolina melaporkan ke Antonius Ama Jappa dan Antonius pun ke belakang sekolah mendapati sejumlah anak-anak sedang memanjat pohon durian.

Baca: Dukung Tugas Kepolisian di Perairan, Polda NTT Dapat Bantuan Kapal

Antonius menanyakan perihal tersebut ke anak-anak tersebut dan para anak mengaku melihat YYT alias Yules (23), warga Korokangali, Desa Raba Ege, Kecamatan Wewewa Barat, Kabupaten Sumba Barat Daya dan FDN alias Frederikus (18) warga Kampung Lete Reda, Desa Delo, Kecamatan Wewewa Selatan, Kabupaten Sumba Barat Daya masuk melewati ventilasi jendela belakang kantor sekolah.

Atas kejadian tersebut, Kepala sekolah bersama guru datang ke Polsek Wewewa Barat untuk melaporkan kejadian tersebut.

Pada saat itu juga anggota piket langsung turun ke lokasi kejadian dan melakukan tindakan kepolisian.

Dari hasil olah tempat kejadian perkara, anggota Polsek Wewewa Barat dipimpin Kapolsek Wewewa Barat, Ipda Abang Ali Baipasa dibantu warga langsung melakukan pencarian terhadap tersangka.

Tak membutuhkan waktu lama, dan atas bantuan masyarakat desa Raba Ege para tersangka yang terdiri dari dua orang petani langsung ditangkap polisi.

Baca: 240 Ribu Vaksin AstraZeneca Sumbangan Inggris Tiba di Indonesia

Kapolsek Wewewa Barat, Ipda Abang Ali Baipasa mengaku kalau pelaku langsung diamankan di Rutan Polsek Wewewa Barat.

“Kita masih proses pelaku dan barang bukti sudah kita amankan,” tandasnya, Kamis (14/10/2021).

Baca: Farianda Salurkan 350 Paket Sembako Sumbangan Kabareskrim untuk Wartawan Sumut

Polisi meminta keterangan dari para saksi dan pihak sekolah dan melakukan olah TKP.

“Para pelaku masuk melalui ventilasi dan mencuri laptop. Beruntung ada anak yang melihat. Kurang dari 12 jam kita berhasil mengamankan para pelaku,” ujar Kapolsek Wewewa Barat.

Curi Laptop Sekolah, Dua Petani di SBD NTT Ditangkap Polisi

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru