Jumat, 19 April 2024

Wow! Cuma 5 Hari, China Tes Covid-19 11 Juta Orang

- Senin, 09 Agustus 2021 03:37 WIB
Wow! Cuma 5 Hari, China Tes Covid-19 11 Juta Orang

digtara.com – Tampaknya keseriusan dan pengalaman China dalam mengatasi Covid-19 tak sebanding dengan Indonesia. Otoritas kesehatan di Kota Wuhan China bahkan mampu menyelesaikan tes Covid-19 pada lebih dari 11 juta orang hanya dalam 5 hari!

Baca Juga:

Tes massal tersebut dilakukan setelah meningkatnya kasus lebih dari setahun setelah virus corona pertama kali muncul di sana.

Dilansir dari France24, tes yang dimulai pada hari Selasa dilakukan untuk semua penduduk di kota kecuali untuk anak-anak di bawah usia enam tahun dan siswa pada liburan musim panas mereka.

Pejabat senior Wuhan Li Tao mengatakan dari hasil tes, ditemukan 37 kasus Covid-19 yang ditularkan secara lokal. Dalam tes massal itu mereka menemukan 41 pembawa asimptomatik lokal.

Pekan lalu, pejabat kota Wuhan mengumumkan penemuan 7 kasus positif Covid-19 varian delta dari pekerja migran di Wuhan. Kasus itu mengejutkan setelah sejak awal 2020, Wuhan dinyatakan bebas Covid-19.

Setelah penemuan itu, pihak berwenang dengan cepat memobilisasi lebih dari 28.000 petugas kesehatan di sekitar 2.800 lokasi untuk kampanye pengujian.

Selama pengujian tersebut pemerintah China membatasi penduduk di seluruh kota di rumah mereka dan memutus jaringan transportasi.

Beijing juga telah memperketat pembatasan perjalanan ke luar negeri bagi warganya sebagai bagian dari upaya untuk menahan kasus yang meningkat.

Otoritas imigrasi China pada hari Rabu mengumumkan akan berhenti mengeluarkan paspor biasa dan dokumen lain yang diperlukan untuk keluar dari negara itu dalam kasus-kasus “tidak penting dan tidak darurat”.

china tes covid-19

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru