Jumat, 19 April 2024

Pendaftaran Program Doktor (S3) AFI UIN Sumut Masih Dibuka

Arie - Minggu, 03 Juli 2022 10:47 WIB
Pendaftaran Program Doktor (S3) AFI UIN Sumut Masih Dibuka

digtara.com – Penerimaan mahasiswa baru program doktor (S3) Program Studi Aqidah dan Filsafat Islam (AFI) Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam (FUSI) UIN Sumatera Utara masih dibuka sampai tanggal 28 Juli 2022. Program Doktor UIN Sumut 

Baca Juga:

Hal ini disampaikan Ketua Program Studi S3 AFI Prof Katimin di sela-sela kegiatan Yudisium FUSI UIN Sumatera Utara baru-baru ini di Prime Plaza Hotel Kualanamu, Deli Serdang.

Prof Katimin mengimbau para scholar alumni magister (S2) yang ingin melanjutkan studi doktoralnya (S3) agar segera mendaftarkan diri ke kantor Program Studi Doktor Aqidah dan Filsafat Islam di Kampus II UIN-SU Medan di Jln. Williem Iskandar/Pancing atau mendaftar online dengan mengikuti petunjuk di laman https://bit.ly/tatacaradaftars3afi

Baca: Mahasiswi UIN Suska Kedapatan Mesum Tak Matikan Kamera saat Kuliah Zoom dengan 1000 Peserta

Program Doktor (S3) AFI menerima peminat bidang keilmuan antara lain: politik, teologi, filsafat Islam, tasawuf, sosial, budaya, al-Qur’an-tafsir, hermeneutika, sejarah, pemikiran Islam, moderasi beragama, kearifan lokal, studi agama, wahdatul ‘ulum dan cakupan bidang serumpun lainnya.

Katimin pada yudisium tersebut (23/06/22) telah melantik sebanyak 9 orang doktor yaitu atas nama: Salahuddin Harahap, Faisal Riza, Maulana Andy Surya, Rudiawan Sitorus, Nikmah Royani Harahap, Armyn Hasibuan, Sabaruddin Bisri, Fahmi dan Al-Ahyu.

Di tempat terpisah Dr Abrar M Dawud Faza menambahkan bahwa pengelola prodi bersedia membantu calon mahasiswa baru sejak dari awal pendaftaran, “Silahkan hubungi salah satu nomor WA ini: WA 0812-8584-1719/0823-6886-2353.”

Abrar menjelaskan, pendaftaran diawali dengan membayar biaya sebesar 750 ribu melalui teller Bank Sumut Syariah/konvensional dengan menyebutkan kode “0307” atau dengan mobile banking memilih menu “bayar/beli” untuk “biaya ujian masuk” UINSU Medan dan memasukkan kode “0307” sampai muncul data tagihannya.

Adapun biaya sumbangan pembinaan pendidikan sebesar Rp 9 juta untuk kelas reguler dan kelas non-reguler sebesar Rp11 juta.

“Silahkan segera mendaftar, waktu pendaftaran tidak sampai sebulan lagi sudah ditutup,” pungkas Abrar.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News

Pendaftaran Program Doktor (S3) AFI UIN Sumut Masih Dibuka

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru