Jumat, 19 April 2024

Warga ‘Pindah Memilih’ Diimbau Segera Lapor Ke PPS Terdekat

Redaksi - Rabu, 13 Februari 2019 02:35 WIB
Warga ‘Pindah Memilih’ Diimbau Segera Lapor Ke PPS Terdekat

digtara.com | MEDAN – Setelah mengurus formulir A5 atau pindah memilih, warga diimbau untuk segera melapor ke Panitia Pemungutan Suara (PPS) pada kantor kelurahan yang paling dekat dengan tempat tinggal pengguna formulir A5 tersebut. Imbauan ini disampaikan oleh Komisioner KPU Kota Medan, Rinaldi Khair.

Baca Juga:

Menurutnya melapor menjadi penting agar petugas dapat segera menentukan tempat pengguna A5 untuk memberikan suaranya pada hari H pencoblosan nantinya.

“Setelah mengurus Formulir A5, agar segera melapor ke PPS. Ini penting agar nanti pas hari H, mereka sudah tau dimana mereka mencoblos,” kata Komisioner KPU Medan, Rinaldi Khair, Rabu (13/2/2019).

KPU dan jajarannya di Kota Medan menurut Rinaldi sangat berharap adanya kerjasama dari para pemilih ini untuk melapor kepada pihak PPS tersebut. Sebab, hal ini juga akan memudahkan mereka untuk melakukan mengetahui sebaran pada pemilih yang tergolong dalam kategori pindah memilih.

“Kita berharap tidak terjadi penumpukan, karena itu akan berkaitan juga dengan ketersediaan surat-suara nantinya. Kalau terjadi penumpukan, dan pemilih nanti dipindah-pindahkan nanti mereka merasa dibola-bola. Jadi mohon kerjasamanya,” ujarnya.

Diketahui jumlah masyarakat yang mengurus formulir A5 atau pindah memilih di Kota Medan terlihat mulai meningkat. Sebagian besar mereka yang mengurus formulir A5 tersebut berasal dari kalangan mahasiswa.[JNI]

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru