Sabtu, 20 April 2024

Sebut Presiden Sebagai Chief Law Officer, Tim Jokowi : Itu Berbahaya

Redaksi - Kamis, 17 Januari 2019 15:36 WIB
Sebut Presiden Sebagai Chief Law Officer, Tim Jokowi : Itu Berbahaya

digtara.com | JAKARTA – Sekretaris Tim Kampanye Jokowi-Ma’ruf Amin, mengomentari pernyataan calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto yang menyebut jabatan Presiden sebagai Chief of Law Officer atau kepala penegakkan hukum. Pernyataan itu disampaikan Prabowo saat debat perdana kampanye pemilihan calon presiden dan calon wakil presiden (pilpres) 2019, yang digelar di Hotel Bidakara Jakarta, Kamis (17/1/2019) malam.

Baca Juga:

Menurut Hasto, pernyataan Prabowo itu adalah kesalahan fatal yang sangat berbahaya. Menurutnya, jika presiden disebut sebagai Chief Law Officer, maka kekuasaan hukum akan diintervensi.

Namun menurut Hasto, pernyataan Prabowo itu sekaligus mencerminkan karakter dasar Prabowo yang akan mengintervensi hukum jika mendapatkan kekuasaan.

“Itu pernyataan blunder, yang mencerminkan karakter dasarnya bahwa menjadi Presiden itu sebagai chief of law enforcement. Pernyataan yang berbahaya. Harus diluruskan,”tegas Hasto.

Hasto menjelaskan, Presiden menentukan kebijakan politik hukum sebagai penjabaran fungsinya sebagai kepala pemerintahan. Kendati demikian, Presiden tidak boleh intervensi atas masalah hukum.

“Jadi apa yang disampaikan bahwa Presiden adalah Chief of Law Enforcement Officer adalah cermin bahwa jabatan Presiden sebagai alat intervensi hukum’,”sebutnya.

[AS]

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru