Jumat, 29 Maret 2024

Minimalisir Kriminalitas di Pasar, Polres Sibolga Gelar Patroli Berjalan Kaki

Redaksi - Minggu, 23 Desember 2018 10:10 WIB

digtara.com | SIBOLGA – Menjelang perayaan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 aktivitas di Pasar Sibolga Nauli kian meningkat. Guna mengantisipasi tindakan kriminalitas, Personil Polres Sibolga melakukan patroli jalan kaki di dalam Pasar Sibolga, kelurahan Pasar Baru, kecamatan Sibolga kota. Minggu (23/12/2018).

Baca Juga:

Aktivitas patroli tersebut rutin dilakukan oleh pihak kepolisian, untuk memberikan rasa aman kepada pengunjung pasar yang berbelanja.

“Ini rutin dilakukan oleh personil Polres Sibolga yang ditugaskan di pos pengamanan Toba 2018, yang dipusatkan di terminal Sibolga,” ucap Aida Maman yang menjadi komandan regu pada patroli berjalan tersebut.

Tidak hanya melakukan patroli keliling saja sesekali petugas Polres Kota Sibolga yang berpatroli tersebut juga mendatangi toko para pedagang perhiasan, meminta agar pedagang perhiasan lebih meningkatkan keamanan dan kewaspadaan disekililing tokonya.

“Kejahatan terjadi bukan karena ada niat oleh pelaku, namun pelaku melihat karena ada kesempatan, mengantisipasi hal tersebut, kami tetap mengingatkan,” ujarnya.

Bersama 5 orang personil lainnya, petugas mengingatkan juga para pedagang kembang api yang menjual petasan yang dianggap berbahaya.[WIN]

Reporter: Putma Suryadi

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru