Sabtu, 20 April 2024

Letusan Pistol ke Udara, ‘Koboi Kampung’ Ini Diseret ke Kantor Polisi

Redaksi - Selasa, 14 Mei 2019 00:02 WIB
Letusan Pistol ke Udara, ‘Koboi Kampung’ Ini Diseret ke Kantor Polisi

Digtara.com | TOBASA – Bertingkah ala koboi, seorang pria RS (24) kini berurusan dengan polisi. Pelaku diperiksa Polres Tobasa usai meletuskan senjata air softgun ke udara sesaat setelah terjadi cekcok dengan pemuda warga Sitorang.

Baca Juga:

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari warga, sebelumnya terjadi pertengkaran di sebuah pasar malam di Silaen pada Jumat malam (10/5/19) lalu.

“Beberapa pemuda asal desa tetangga seperti Desa Sitorang dan Desa Hutagaol Sihujur dikabarkan dikeroyok oleh grupnya si RS di pasar malam tersebut. Besok harinya RS dan orangtuanya seperti biasa mengantar jualan ke desa tersebut. Para pemuda yang mengetahui kedatangan pelaku lantas menanyakan kejadian kepada pelaku. Ntah kenapa, tiba-tiba pelaku meletuskan senjata air soft gun ke udara, hingga sempat pelaku dihajar warga,” ungkap kepala desa Pantun Siagian mengulang cerita warga.

Saat ini pelaku diamankan di Polsek Silaen sebelum digelandang ke Polres Toba Samosir. Kasatreskrim Polres Tobasa AKP Nelson Sipahutar melalui pesan singkat membenarkan penahanan pelaku dan masih dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

“Iya jenis air softgun. Orangnya masih ditahan. Nanti nunggu petunjuk dari Kapolres,” ucapnya.

Beberapa warga kaget atas kabar tersebut dan prihatin dengan kejadian yang menimpa anaknya. Pasalnya pelaku merupakan anak laki-laki dari pedagang kelontong UD. Ramos yang sudah dikenal masyarakat Silaen. UD. Artha juga merupakan toko kelontong yang berada di Matio Kecamatan Habinsaran. Ini pertanda jika usahanya disukai masyarakat luas.

Hingga berita ini dimuat, polisi belum memberikan keterangan resmi terkait kejadian tersebut.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru