Sabtu, 20 April 2024

Kapolda Sumut: Selama Ramadhan, Tempat Hiburan Malam Diimbau Batasi Waktu Operasional

Redaksi - Sabtu, 04 Mei 2019 01:33 WIB
Kapolda Sumut: Selama Ramadhan, Tempat Hiburan Malam Diimbau Batasi Waktu Operasional

Digtara.com | MEDAN – Menjelang Ramadhan 1440 H, Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Utara mengimbau kepada pemilik tempat hiburan malam untuk membatasi waktu operasional.

Baca Juga:

“Untuk menjaga ketertiban saat bulan Ramadan, kita akan mengimbau kepada Pemerintah Kota untuk membatasi waktu operasional tempat hiburan malam,” kata Kapolda Sumut, Irjen Pol Agus Andrianto.

Kapolda menjelaskan, waktu operasional tempat hiburan malam tersebut dilakukan untuk menghargai umat Islam yang tengah beribadah.

“Itu kita imbau, agar mereka harus menghargai bagi kita yang melaksanakan ibadah puasa,” jelasnya.

Selain tempat hiburan malam, Polda juga mengimbau kepada warung-warung yang membuka jualannya pada saat siang hari untuk sementara ditutup dan dibuka pada sore hari.

“Kemudian tempat-tempat orang yang tidak puasa, sebaiknya ditutup untuk menghormati orang yang puasa. Artinya, ditutup bukan berarti tutup tempat usahanya, ya,” ucap Kapolda.

Terkait apakah ada sanksi apabila masih ada tempat hiburan malam yang buka saat bulan puasa, Kapolda menegaskan akan ditertibkan.

“Kalau ada yang masih buka nanti akan ditertibkan oleh Pemko,” tegas Kapolda.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Jelang Lebaran, LMP Paluta Berikan Santunan kepada Anak Yatim

Jelang Lebaran, LMP Paluta Berikan Santunan kepada Anak Yatim

Prof Edy Suandi Hamid: Ramadhan merupakan Bulan Edukasi Kedisiplinan

Prof Edy Suandi Hamid: Ramadhan merupakan Bulan Edukasi Kedisiplinan

Safari Ramadhan di Malang, Mayjen TNI Rafael Ingatkan Bahaya Judi Online dan Pinjol

Safari Ramadhan di Malang, Mayjen TNI Rafael Ingatkan Bahaya Judi Online dan Pinjol

Mayjen TNI Rafael dan Ketua Persit KCK PD/Brawijaya Safari Ramadhan di Korem Bhaskara Jaya

Mayjen TNI Rafael dan Ketua Persit KCK PD/Brawijaya Safari Ramadhan di Korem Bhaskara Jaya

Muspika Modo Gelar Safari Ramadhan

Muspika Modo Gelar Safari Ramadhan

Kapolres Rote Ndao dan Jajaran Gelar Ramadhan Berkah Bersama Warga

Kapolres Rote Ndao dan Jajaran Gelar Ramadhan Berkah Bersama Warga

Komentar
Berita Terbaru