Jumat, 26 April 2024

Kapolda Sumut Marajut Silaturahmi Buka Puasa Bareng Wartawan di Warkop Jurnalis

Redaksi - Selasa, 28 Mei 2019 20:33 WIB
Kapolda Sumut Marajut Silaturahmi Buka Puasa Bareng Wartawan di Warkop Jurnalis

Digtara.com | MEDAN – Menjalin silaturahmi bersama para jurnalis di Sumatera Utara, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Utara Irjen Pol Agus Andrianto berbuka puasa bersama di Warkop Jurnalis, Selasa (28/5/19) di Jalan H Agus Salim, Medan.

Baca Juga:

Orang nomor satu di Polda Sumut ini datang ke Warkop Jurnalis sekitar pukul 18.00 WIB dan langsung menyalami semua wartawan yang sudah menunggu kedatangan mantan Wakapolda Sumut ini.

Sambil menunggu buka puasa, Irjen Pol Agus Andrianto bersenda gurau dengan wartawan. Tidak terasa waktu sudah menunjukkan pukul 18.30 WIB sesekali orang nomor satu di Polda Sumut ini bercanda dengan menyatakan sudah buka ini.

“Di jam saya sudah menunjukkan pukul 18.33 WIB. Ayo silahkan minum,”katanya seraya tertawa.

Adapun menu berbuka yang disediakan berupa kolak, buah-buahan, teh manis, kopi dan air mineral.

Saat berbuka, orang nomor satu di Polda Sumut langsung menikmati teh manis, kolak pisang dan dua potong semangka.

Salah seorang wartawan, Haslan mengungkapkan bahwa silaturahmi ini selalu dilakukan Kapoldasu bersama wartawan adalah untuk saling memberikan masukan kepada Kapoldasu dalam pemberitaan yang ada dilingkungan di Sumatera Utara.

“Kebersamaan atau silaturahmi selalu dilakukan oleh Kapoldasu, semoga selalu dilakukan oleh Kapoldasu,” ungkap Haslan saat menyapa Kapoldasu.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru