Sabtu, 20 April 2024

Diduga Simpatisan ISIS Serang Polsek Wonokromo Pakai Clurit

- Minggu, 18 Agustus 2019 03:57 WIB
Diduga Simpatisan ISIS Serang Polsek Wonokromo Pakai Clurit

Digtara.com | SURABAYA – Polsek Wonokromo, Surabaya, Jawa Timur diserang Seorang pria tak dikenal tiba-tiba menyerang petugas. Pria tersebut menyerang dengan melakukan pembacokan menggunakan clurit yang mengakibatkan anggota polisi terluka akibat sabetan celurit.

Baca Juga:

Beradasarkan informasi, pria tak dikenal itu berpura-pura untuk membuat laporan di Mapolsek Wonokromo. Saat akan dilayani, tiba-tiba meloncat langsung mengeluarkan celurit dan membacok anggota polisi yang sedang bertugas.

Menanggapi hal tersebut, Kapolda Jatim, Irjen Luki Hermawan, saat itu pelaku langsung menyerang korban dengan celurit hingga terkena tangan dan kepala.

“Korban Aiptu Agus Sumartono bisa diselamatkan dan saat ini di UGD RS Bhayangkara. Korban mengalami luka di tangan, pipi sebelah kanan dan kepala bagian belakang,” kata Irjen Luki Hermawan, di Polsek Wonokromo, Sabtu (17/8/2019) malam.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Petugas yang diserang, adalah petugas Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) bernama Aiptu Agus Sumartono.

Tak lama setelah kejadian, pelaku langsung berhasil dilumpuhkan dan diamankan. Polisi masih akan menyelidiki peristiwa tersebut lebih lanjut. Mapolsek Wonokromo sudah steril, pintu depan Polsek ditutup dan dijaga. Polisi bersenjata bersenjata lengkap terlihat berdiri di depan dan areal Mapolsek.

Selain mengamankan pelaku, polisi juga sudah mengamankan barang bukti berupa satu buah pisau, satu buah celurit, satu buah ketapel dengan amunisi kelereng, satu senpi gas gun hitam, satu buah kaos warna hijau, satu tas ransel hitam dan dua lembar kertas fotocopy bertuliskan laillahhaillallah.

Dugaan sementara, pelaku penyerangan di Polsek Wonokromo yang membacok Aiptu Agus Sumartono, yang merupakan anggota SPKT Polsek Wonokromo diduga simpatisan ISIS. Namun, hingga kini polisi masih terus menyelidiki motif kasus tersebut.[viva]

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polisi Terjunkan Anggota Sesuai Tahapan Pemilu

Polisi Terjunkan Anggota Sesuai Tahapan Pemilu

Lawan Terorisme, BNPT Dorong Simpul Pendidikan Jadi Agen Perdamaian

Lawan Terorisme, BNPT Dorong Simpul Pendidikan Jadi Agen Perdamaian

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Komentar
Berita Terbaru