Rabu, 17 April 2024

Calum Scott Gelar Konser di Indonesia 18 Oktober 2022

Arie - Kamis, 09 Juni 2022 01:19 WIB
Calum Scott Gelar Konser di Indonesia 18 Oktober 2022

digtara.com – Kabar bahagia bagi penggemar Calum Scott. Pelantun You Are The Reason itu dikonfirmasi bakal ke Indonesia pada Oktober mendatang. Calum Scott Konser di Jakarta

Baca Juga:

Calum Scott akan tampil dalam pegelaran konser bertajuk Bridges Asia Tour pada 18 Oktober 2022. Acara itu sendiri dihelat di Bengkel Space SCBD, Jakarta.

Dalam surel yang diterima Suara.com, tiket konser Calum Scott mulai dijual pekan depan.

“Tiket konser presale akan mulai dijual pada hari Selasa, 14 Juni 2022 pukul 10.00 WIB sampai Rabu, 15 Juni pukul 09.59 WIB,” ujar pihak promotor pada Rabu (8/6/2022).

Baca: Di Konser 25 Tahun Berkarya, Rossa Bakal ‘Hadirkan’ Sosok Glenn Fredly

“Adapun penjualan tiket umum dimulai pada Rabu, 15 Juni 2022 pukul 10.00 WIB,” sambungnya lagi.

Penjualan tiket sendiri bisa dicek langsung melalui website resmi www.calumscottinjakarta.com.

Selain Indonesia, Calum Scott juga akan mengunjungi sejumlah negara lain dalam rangkaian tur ini. Sebut saja ada Jepang, Thailand, Malaysia, Singapura hingga Philipina.

Dalam pernyataannya, Calum Scott mengaku sangat bahagia bisa mengadakan konser di Asia.

“Rasanya sangat luar biasa dapat mengumumkan rencana tur Asia saya! Sudah begitu lama menunggu dan banyak rencana yang kami inginkan beberapa tahun terakhir ini,” kata Calum Scott.

“Begitu semangat dapat melihat kembali orang-orang bisa nonton pertunjukan musik live kembali dan saya sangat senang bisa menjadi bagian dari konser ini,” imbuhnya.

Konser ini nantinya akan dipromotori langsung oleh AEG Presents Asia, PK Entertainment, dan Sound Rhythm.

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Konser Bring Me The Horizon di Jakarta Chaos, Penonton Obrak Abrik Panggung, Set Drum Dirusak

Konser Bring Me The Horizon di Jakarta Chaos, Penonton Obrak Abrik Panggung, Set Drum Dirusak

BBKSDA-BPJN NTT Teken Kerjasama Soal Pembangunan Strategis

BBKSDA-BPJN NTT Teken Kerjasama Soal Pembangunan Strategis

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Komentar
Berita Terbaru