Jumat, 29 Maret 2024

Stres Pindah Partai dari Nasdem ke PSI, Mongol: Tanpa Mahar

Arie - Rabu, 27 Oktober 2021 14:23 WIB
Stres Pindah Partai dari Nasdem ke PSI, Mongol: Tanpa Mahar

digtara.com – Artis Stand up Comedy Mongol Stres yang memiliki nama asli Rony Imannuel mengungkapkan alasannya bergabung ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Baca Juga:

Pernyataan ini dikatakannya saat menghadiri peresmian kantor Sekretariat DPD PSI Manado, di Tikala, Selasa (26/10/2021).

“Ternyata untuk mencalonkan diri di PSI itu tanpa mahar,” ungkapnya di depan Ketua DPW PSI Sulut Melky Pangemanan dan Ketua DPD PSI Manado Jurani Rurubua.

Mongol juga berharap PSI mampu meraih target dalam Pemilu 2024 nanti.

Baca: Ditawari Jadi Ketua Partai Demokrat, Gubsu: Ngurus Kalian Aja Susah!

“Apapun yang diperintahkan kalau saya sudah bergabung, saya siap mengerjakannya,” ucapnya.

Mantan pengurus sayap Partai Nasdem ini diinformasikan akan duduk dalam kepengurusan DPP PSI.

“Kalau sudah sah, berikut kalau Mongol ke Manado saya harus tunduk dan hormat karena dia pengurus pusat PSI,” kata Ketua DPD PSI Manado Jurani Rurubua.

Respons Partai NasDem

Ronny Immanuel alias Mongol Stres mengumumkan pindah dari Partai Nasional Demokrat (NasDem) ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Hal ini membuat banyak pihak terkejut.

DPP Partai NasDem pun merespons kabar ini. Wakil Ketua Umum Garda Pemuda NasDem Ivanhoe Semen membenarkan Mongol Stres memang sudah bukan Ketua Garda Pemuda NasDem Sulawesi Utara.

“Sudah sejak 2 bulan yang lalu DPP Garda Pemuda NasDem memang menunjuk Nick Lomban untuk menggantikan Mongol sebagai Ketua GP NasDem Sulut dan Braien Waworuntu sebagai Sekretaris. Sejak itu Mongol memang sudah lebih aktif di entertainment,” ujar Semen, Rabu (27/10/2021).

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Alasan Mongol Stres Pindah Partai: Tanpa Mahar

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru