Kamis, 25 April 2024

TKD Asahan Siap Menangkan Pak Jokowi

Redaksi - Sabtu, 06 April 2019 09:08 WIB
TKD Asahan Siap Menangkan Pak Jokowi

digtara.com | ASAHAN – Menanggapi Tuntutan Capres Petahana Jokowi, untuk meraih suara tertinggi di Kabupaten Asahan, Tim Kampanye Daerah (TKD) Asahan Jokowi-Amin, menyatakan siap melaksanakan amanah dari sang capres.

Baca Juga:

Hal tersebut dikatakan Rosmansyah, Ketua Tim Kampanye Daerah Kabupaten Asahan kepada digtara.com di sela-sela kehadiran Jokowi di Kisaran, Sabtu (6/4/2019) siang.

“Tentunya, demi kesejahteraan masyarakat khususnya di Kabupaten Asahan, kami siap memenangkan pasangan capres Jokowi-Amin,” ujarnya.

‌Lanjut dikatakannya, ia optimis 70 persen perolehan suara yang ditargetkan Jokowi untuk wilayah Sumatera Utara akan tercapai.

“Kita optimis, jika semua tim kompak memenangkan Jokowi-Amin pada Pilpres tahun ini, maka target yang jadi harapan pak Jokowi pasti tercapai” ujarnya.

Oleh karena itu pihaknya terus menerus melakukan pendekatan dan sosialisasi terhadap warga dengan program program yang dimiliki pak Jokowi sesuai dengan kebutuhan warga Asahan.

“Ketiga Kartu sakti pak Jokowi itu sesuai dengan kebutuhan masyarakat di Kabupaten Asahan, jadi kita terus menerus door to door, melakukan sosialisasi kepada masyarakat,” imbuhnya. (gie)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru