Kamis, 28 Maret 2024

Tiga Pasien Warga Miskin Rawatan Polda Sumut Dibolehkan Pulang

Redaksi - Kamis, 21 November 2019 09:37 WIB
Tiga Pasien Warga Miskin Rawatan Polda Sumut Dibolehkan Pulang

digtara.com | MEDAN – Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat II Medan sudah membolehkan pulang tiga pasien dari warga ekonomi lemah yang sebelumnya dirawat atas perintah Kapolda Sumut Irjen Pol Agus Andrianto.

Baca Juga:

Kapolda Sumut Irjen Agus Andrianto mengatakan, ketiga pasien tersebut masing-masing bernama Salmiyah (69), Lorensius Sitanggang (51) dan Muhammad Syawal (53).

“Ketiganya sudah dibolehkan pulang hari ini karena sudah sembuh atau sudah menjalani operasi dan perawatan,” ujarnya, Kamis (21/11/2019).

Dia jelaskan, ketiga pasien yang sama-sama warga Deliserdang, ditangani RS Bhayangkara Medan atas perintah Kapolda Sumut Irjen Agus Andrianto. Dan masih dalam rangkaian program Bakti Kesehatan Polda Sumut di daerah Pisang Pala, Galang.

Lebih rinci dia jelaskan, Salmiyah sebelumnya harus menjalani operasi dan perawatan karena mengidap gejala Limfoma. Pasien sudah pulang didampingi Paurkes Polres Deliserdang dr Dian Tambinan, menggunakan ambulans dinas Polri.

Pasien kedua, Lorensius Sitanggang, sebelumnya mengidap Kista (Tumor) dan sudah selesai dioperasi. Kombes Sahat memastikan Lorensius saat ini dalam kondisi baik dan direncanakan akan pulang besok.

Muhammad Syawal yang mengalami penyakit Fraktur (Patah) tulang paha kanan juga sudah selesai dioperasi. Dan ia tinggal menjalani perawatan sebelum dibolehkan pulang dalam waktu dekat.

FOTO TERKAIT:


 

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru