Selasa, 19 Maret 2024

Satgas Covid-19 Mebidang Diserang saat Lakukan Razia, Dua Anggota Satpol-PP Terluka

- Kamis, 22 Oktober 2020 08:35 WIB
Satgas Covid-19 Mebidang Diserang saat Lakukan Razia, Dua Anggota Satpol-PP Terluka

digtara.com – Satuan tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Medan, Binjai dan Deli Serdang (Mebidang) diserang sekelompok orang tak dikenal saat melakukan razia protokol kesehatan di Komplek BTC Jalan Veteran Desa Manunggal Kecamatan Labuhan Deli Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), Rabu (21/10/2020) malam. Satgas Covid-19 Mebidang Diserang saat Lakukan Razia, Dua Anggota Satpol-PP Terluka

Baca Juga:

Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Edy Rahmayadi membenarkan kabar yang beredar terkait Satgas penanganan covid-19 Mebidang yang diserang sekelompok orang tersebut.

Saat ini, kata Edy, pihaknya sudah menyerahkan kasus tersebut kepada pihak kepolisian. “Didapatkan tempat permainan yang saat ini sudah diserahkan ke polisi. Sedang diperiksa, didalami oleh polisi,” jelas Edy di Rumah Dinas Gubernur, Medan, Kamis (22/10/2020).

Dijelaskan Edy, penyerangan Satgas Penanganan Covid-19 Mebidang merupakan tindak pidana karena melawan petugas.

“Anda tahu semua, saat ini kita sedang melakukan penindakan terhadap bagi orang yang tidak mengindahkan protokol kesehatan. Dasarnya Instruksi Presiden (Inpres), Pergub, Perwal, itu merupakan dasar penertiban protokol kesehatan,” ujarnya.

Satgas Covid-19 Mebidang Diserang saat Lakukan Razia, Dua Anggota Satpol-PP Terluka
Kaca mobil Satgas penanganan covid-19 Mebidang yang diserang sekelompok orang saat merazia protokol kesehatan di Komplek BTC. (istimewa)

Tak patuhi protkes, diduga lokasi perjudian ditutup

Kepada warga Sumut, Edy mengimbau agar disiplin menerapkan protokol kesehatan. Gubernur Sumut memastikan tempat yang diduga lokasi perjudian itu sudah ditutup.

“Rakyat harus disiplin, dalam kondisi sulit ini tengah malam masih melakukan seperti itu. Sumut tidak PSBB, bukan berarti terus seenaknya. Jelas ditutup, tanpa izin tempat itu,” tegasnya.

Diketahui, penyerangan itu terjadi saat Satgas penanganan covid-19 Mebidang melakukan razia protokol kesehatan di lokasi yang diduga tempat perjudian di Komplek BTC, Jalan Veteran Desa Manunggal Kecamatan Labuhan Deli Kabupaten Deli Serdang, Rabu (21/10/2020) malam hingga Kamis (22/10/2020) dini hari.

Akibat penyerangan itu, mobil Satgas penanganan covid-19 rusak dan dua anggota Satpol-PP terluka akibat terkena lemparan batu oleh oknum tidak bertanggung jawab.

[ya]  Satgas Covid-19 Mebidang Diserang saat Lakukan Razia, Dua Anggota Satpol-PP Terluka

https://www.youtube.com/watch?v=cfxEmfBpXMM

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel YoutubeDigtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru