Sabtu, 20 April 2024

Pembuktian Tuchel Bawa Chelsea ke Perempatfinal

- Rabu, 17 Maret 2021 22:59 WIB
Pembuktian Tuchel Bawa Chelsea ke Perempatfinal

digtara.com – Chelsea menggenggam tiket babak delapan besar Liga Champions usai menjungkalkan wakil Liga Spanyol, Atletico Madrid, Kamis (18/3/2021).

Baca Juga:

Setelah membungkan wakil Spanyol itu dengan skor 1-0 pada leg pertama, The Blues tampil konsisten pada leg kedua.

Di Stadion Stamford Bridge, The Blues mampu mengalahkan Los Rojiblancos lewat kedudukan 2-0.

Dua gol Chelsea masing-masing dicetak oleh Hakim Ziyech di menit 34 dan satu gol di pengujung babak kedua oleh Emerson Palmieri tepatnya di menit 90+4.

Petaka bagi Atletico Madrid, di menit 81 mereka harus bermain dengan 10 orang setelah bek andalan mereka Steven Savic harus diusir wasit usai menerima kartu merah.

Menilik statistik, Chelsea tampil cukup dominan dalam pertandingan ini. Mereka melepaskan total 16 tembakan dan lima tepat sasaran.

The Blues juga unggul di penguasaan bola dengan 57 persen. Sementara Atletico Madrid hanya melepaskan 10 kali tembakan dan empat yang on target alias tepat sasaran.

Clensheet

Jadi tim besutan Thomas Tuchel itu melenggang mulus dengan agregat 3-0. Cleansheet yang istimewa karena biasanya Atleti adalah tim yang paling rapat pertahanannya

Lolosnya Chelsea ke babak perempat final, maka dominasi Inggris di babak delapan besar kian kuat.

Dari delapan tim, Liga Inggris paling banyak meloloskan timnya, yakni tiga klub.

Di antaranya ialah Chelsea, Manchester City, dan Liverpool.

Pembuktian Tuchel

Keberhasilan Chelsea ini membuktikan bahwa penunjukan Thomas Tuchel sebagai pelatih The Blues adalah keputusan yang tepat.

Ia bahkan mampu menorehkan sejarah baru setelah menghantarkan The Blues Cheslea melenggang ke babak selanjutnya di Liga Champions.

Mantan juru taktik PSG itu membawa Timo Werner dkk tak terkalahkan dalam 13 pertandingan di semua kompetisi.

Catatan unbeaten tersebut merupakan yang terpanjang pertama kali bagi seorang pelatih kala menukangi klub asal Lodon tersebut.

Sedangkan catatan kedua, pemilihan Tuchel sebagai pelatih merupakan keputusan yang tepat bagi Chelsea.

Bukti nyatanya ialah Chelsea berhasil membayar lunas penantian panjang mereka untuk tampil di babak perempat final Liga Champions.

Terakhir kali kesebelasan asal London itu menapak ke babak delapan besar Liga Champions ialah musim 2013/2014.

Setelah tujuh musim beruntun, baru di era Thomas Tuchel Chelsea kembali merasakan masuk delapan tim yang berhak lolos ke babak perempat final.

Selain Chelsea, tim-tim yang berhak melenggang ke delapan besar dia antaranya ialah Liverpool, Manchester City, Real Madrid, Dortmund, PSG, Bayern Munchen dan Porto.

Hasil Liga Champions Kamis dinihari

Bayern Munchen 2-1 Lazio (agregat 6-2)

Chelsea 2-0 Atletico Madrid (agregat 3-0)

Daftar Tim yang lolos ke perempat final Liga Champions

Porto
Dortmund
PSG
Liverpool
Real Madrid
Manchester City
Chelsea
Bayern Munchen

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru