Jumat, 29 Maret 2024

Kesaksian Korban Terkait Strada Triton Maut di Sidimpuan: Pengemudi Perempuan dan Mobil Plat Hitam

Amir Hamzah Harahap - Senin, 05 September 2022 12:47 WIB
Kesaksian Korban Terkait Strada Triton Maut di Sidimpuan: Pengemudi Perempuan dan Mobil Plat Hitam

digtara.com – Kasus laka lantas antara Mitsubishi Triton yang menyeret satu keluarga di Padangsidimpuan masih simpang siur.

Baca Juga:

Pasalnya, beda keterangan antara polisi dan korban terkait siapa pengemudi Strada Triton maut tersebut.

Menurut polisi, pengendara Triton yang menewaskan seorang balita dan 4 lainnya kritis adalah seorang laki-laki, berinisial MS (55) dan merupakan Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Baca: Bukan Perempuan, Pengemudi Strada Triton Maut di Sidimpuan Ternyata Laki-laki, Kini Ditahan Polisi

Kanit Laka Satuan Lalu Lintas, Polres Padangsidimpuan, Endi Tarigan mengatakan, MS kini sudah ditahan.

“Diduga pengendara dan mobilnya sudah ditahan guna proses. Kabar-kabarnya itu mobil dinas tapi karena saya lagi di Medan ini dan tanggal 8 baru di Sidimpuan,” kata Endi Tarigan saat dikonfirmasi digtara.com, Senin (5/9/2022).

Baca: Strada Triton Maut Yang Tabrak Sekeluarga di Sidimpuan Diduga Milik Pemkab Tapsel

Namun, menurut korban, Erik Efendi, menerangkan, bahwa dirinya saat terkapar tidat melihat plat warna merah terpasang di mobil tersebut, melainkan plat hitam.

Dia juga melihat orang yang keluar dari kabin pengemudi adalah seorang perempuan.

Plat nopol Triton dicopot.

“Yang saya lihat kakinya (perempuan) jelas. Dan tidak ada disitu plat merah. Kenapa menjadi plat merah dan laki-laki. Bahkan si perempuan masih bilang ” uba pembunuh ma auon”, (red-Berarti aku pembunuhlah ini),” kata Erik saat ditemui di RS Metta Medika.

Sementara itu, Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Dwi Prasetyo Wibowo ketika dikonfirmasi digtara.com terkait plat mobil belum memberikan balasan.

Kesaksian Korban Terkait Strada Triton Maut di Sidimpuan: Pengemudi Perempuan dan Mobil Plat Hitam
Mitsubishi Strada Triton terparkir di Kantor Polisi, plat nopolnya telah dicopot. (digtara.com/amir hamzah)

Kabag Humas Pemkab Tapsel, Isnut Siregar ketika ditanyai apakah nomor polisi dan Dinas tersebut milik Tapsel dan dalam rangaka apa di Jalan Baru.

Baca: Perempuan Bawa Triton Tabrak Satu Keluarga di Sidimpuan sampai ke Kolong Mobil, Satu Meninggal, 4 Sekarat

“Saya ngak hafal plat mobil dinas itu dinda, yang kejadian itu,” kata Isnut.

Kini, mobil tersebut telah diamankan di Kantor Polisi guna pemeriksaan lebih lanjut.

Hal aneh lainnya, pada mobil Strada Triton tersebut tak lagi terpasang plat nomor polisi.

Padahal dari foto yang diambil saat di TKP, terlihat pada mobil tersebut masih terpasang plat hitam dengan nopol BK 1446 HH.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News

Kesaksian Korban Terkait Strada Triton Maut di Sidimpuan: Pengemudi Perempuan dan Mobil Plat Hitam

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru