Jumat, 26 April 2024

Jukir Liar Resahkan Pengunjung Ramadhan Fair Medan Dicokok Polisi

Arie - Jumat, 31 Maret 2023 09:39 WIB
Jukir Liar Resahkan Pengunjung Ramadhan Fair Medan Dicokok Polisi

digtara.com – Polisi menindak puluhan juru parkir (jukir) liar yang kerap melakukan pungutan liar (pungli) ke pengunjung Ramadhan Fair di Jalan Mesjid Raya Medan.

Baca Juga:

Puluhan jukir liar ini kemudian diboyong ke kantor polisi untuk menjalani pemeriksaan dan pembinaan agar tidak lagi mengulangi perbuatannya.

Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Teuku Fathir Mustafa menyampaikan ada sekitar 40 orang pelaku premanisme dan jukir liar yang diamankan.

Baca: Sial, Beli Cabai Pakai Uang Palsu Pria di Medan Terciduk

“Kami melakukan penindakan di daerah terselenggara nya kegiatan Ramadhan Fair. Di sana kami mendapatkan informasi dari masyarakat yang cukup resah dengan perlakuan para pelaku premanisme dan pungli modus parkir,” kata Fathir Jumat (31/3/2023).

Keresahan masyarakat ini, kata Fathir, ditindaklanjuti pihak kepolisian dengan turun ke lokasi dan mengamankan sekitar puluhan orang preman dan jukir liar.

Menanggapi keresahan masyarakat, Polrestabes Medan melakukan penindakan terhadap para pelaku premanisme dan pungli yang berada di Ramadhan Fair.

“Ada puluhan orang yang kami amankan dan saat ini kami lakukan pembinaan agar tidak mengulangi perbuatannya lagi,” ungkapnya.

Selain melakukan pembinaan, kata Fathir, polisi juga akan melakukan tes urine kepada para preman yang diamankan ini.

“Kami juga akan mendeteksi apakah yang bersangkutan pengguna narkotika dengan mengecek urine nya,” jelasnya.

“Polrestabes Medan akan berkoordinasi dengan instansi terkait dalam mengatasi para pelaku premanisme dan pungutan liar,” sambungnya.

Diketahui, keberadaan jukir liar ini membuat keresahan karena memaksa meminta uang parkir kendaraan kepada pengunjung Ramadhan Fair dengan jumlah Rp 3 ribu hingga Rp 5 ribu.

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News

Jukir Liar Resahkan Pengunjung Ramadhan Fair Medan Dicokok Polisi

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Ramadhan Fair Medan 2024 Dibuka Hari Ini, Bakal Dimeriahkan Opick hingga Ikke Nurjanah

Ramadhan Fair Medan 2024 Dibuka Hari Ini, Bakal Dimeriahkan Opick hingga Ikke Nurjanah

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Komentar
Berita Terbaru