Jumat, 19 April 2024

Ini Dia! Pekerjaan Bergaji Miliaran Rupiah Namun Bisa Dikerjakan dari Rumah

Arie - Senin, 22 Juni 2020 11:24 WIB
Ini Dia! Pekerjaan Bergaji Miliaran Rupiah Namun Bisa Dikerjakan dari Rumah

digtara.com – Pandemi virus korona Covid-19 masih melanda hingga saat ini. Istilah work from home (WFH) atau bekerja dari rumah pun menjadi hal yang sering didengar. Pekerjaan Bergaji Miliaran Rupiah

Baca Juga:

Kalau sebelum pandemi, pekerjaan dilakukan di kantor, namun berbeda saat wabah covid-19 melanda. Semua pekerjaan yang bisanya dikerjakan di kantor, kini harus dilakukan dari rumah. Hal ini tentu membuat efektifitas dan penghasilan menurun.

Namun, ada pekerjaan yang dikerjakan oleh profesional yang tak berpengaruh akibat adanya pandemi covid-19. Pekerjaan ini tidak tergantung pada tempat dan waktu jam kerja.

Pekerjaan ini memang bisa dilakukan secara remote sehingga tidak perlu lagi datang ke kantor. Seluruh pekerjaan bisa dilakukan secara online melalui laptop dari mana saja, termasuk dari rumah.

Apa saja bidang profesi tersebut?

Dikutip dari CNBCIndonesia, ZipRecruiter, perusahaan penyedia marketplace memiliki 4 jenis pekerjaan bergaji tinggi tetapi tetap bisa dikerjakan dari rumah. Sebagian besar pekerjaan ini bergerak dalam sektor digital. Berikut diantaranya:

Baca Juga: Hadapi Era Digital, Rudenim Medan Luncurkan Aplikasi Berbasis Android

1. Cloud Engineer
Gaji tahunan: US$128.837 atau setara Rp 1,8 miliar.

Pekerjaan ini memiliki tugas untuk membuat, monitoring dan mengimplementasikan teknologi bagi bisnis. Permintaan akan tenaga kerja ini tergolong tinggi seiring dengan banyaknya perusahaan menggunakan komputasi awan (cloud).

2. Aktuaria
Gaji tahunan: US$122.402 atau setara Rp 1,72 miliar

Aktuaria memiliki peran penting bagi perusahaan asuransi karena mereka bertugas menghitung potensi dan risiko dari bisnis. Jumlah pekerja di bidang ini terbatas tetapi permintaan cukup tinggi.

Baca Juga: Gambar Ini Bikin Ponsel Android ‘hang’ Jika Jadi Wallpaper

3. Data Scientist
Gaji tahunan: US$119.413 atau setara Rp 1,68 miliar.

Pekerjaan data scientist berkembang pesat seiring dengan meningkatnya kesadaran perusahaan akan pengelolaan data dalam menunjang bisnis. Mereka yang bertugas untuk mengola data menganalisis pola dan tren bisnis.

4. Developer Mobile Applications
Gaji tahunan: US$117.101 atau setara Rp 1,64 miliar

Pekerjaan developer mobile application berkembang seiring dengan banyak perusahaan teknologi dan perusahaan konvensional yang hijrah ke online. Pekerjaan ini memiliki tugas untuk membuat dan menguji aplikasi perusahaan pada smartphone, tablet atau komputer.

 

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ini Dia! Pekerjaan Bergaji Miliaran Rupiah Namun Bisa Dikerjakan dari Rumah

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru