Kamis, 18 April 2024

Menteri Desa: Penggunaan Dana Desa Sudah Capai Rp 30,18 Triliun

Arie - Kamis, 08 Oktober 2020 12:23 WIB
Menteri Desa: Penggunaan Dana Desa Sudah Capai Rp 30,18 Triliun

digtara.com – Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar mengatakan, penggunaan dana desa hingga 7 Oktober 2020 sudah mencapai Rp 30,18 triliun atau sekitar 42,4% dari anggaran dana desa 2020 yang sebesar Rp 71,19 triliun.

Baca Juga:

Hal ini disampaikan langsung oleh Abdul Halim dalam konferensi pers, Kamis (8/10/2020).

“Alokasi dana desa dalam APBN Rp 71 triliun, sudah digunakan Rp 30,18 triliun. Maka masih ada dana yang akan beredar di desa melalui dana desa sebesar Rp 41 triliun,” ujarnya.

Dia pun merinci, realisasi penggunaan dana desa tersebut untuk desa tanggap Covid-19 sebesar Rp 3,17 triliun. Kemudian, untuk padat karya tunai desa sebesar Rp 7,14 triliun, untuk pembangunan infrastruktur lainnya sebesar Rp 3,13 triliun. Serta untuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) dana desa sebesar Rp 16,72 triliun.

Adapun, untuk sisa dana desa yang sebesar Rp 41 triliun tersebut, Abdul mengatakan anggaran tersebut akan digunakan untuk BLT dana desa sampai Desember 2020 sebesar Rp 11,73 triliun.

“Sehingga yang bisa dibelanjakan selain BLT adalah Rp 29,27 triliun. Kita himbau, kita tekankan agar dana yang tersisa Rp 29,27 triliun ini untuk pemulihan ekonomi di desa melalui padat karya tunai desa,” jelas Abdul.

Baca: Mendes: Pemerintah Sudah Salurkan 90% BLT Dana Desa

Menurutnya, penggunaan dana desa ini didorong untuk program padat karya tunai desa (PKTD) karena program ini bisa menyerap sekitar 6.7 juta pekerja.

Dia menerangkan, dengan mengasumsikan 1 orang bekerja selama 8 hari per bulan dan upah yang diberikan Rp 100.000 per hari per pekerja. Maka dalam 3 bulan, 1 orang akan mendapatkan dana Rp 2,4 juta.

Dia mengatakan, dengan PKTD tersebut maka daya beli masyarakat akan meningkat ditambah adanya penyerapan tenaga kerja.

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Menteri Desa: Penggunaan Dana Desa Sudah Capai Rp 30,18 Triliun

 

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru