Jumat, 19 April 2024

Kenaikan Harga Pangan Mulai Terjadi Pada Pasar Tradisional Di Medan

Redaksi - Kamis, 20 Desember 2018 04:52 WIB
Kenaikan Harga Pangan Mulai Terjadi Pada Pasar Tradisional Di Medan

digtara.com | MEDAN – Kenaikan harga komoditi sayuran dan ikan mulai terjadi di sejumlah pasar tradisional di Kota Medan. Menurut pengakuan para pedagang kenaikan tersebut terjadi pada cabai merah dan sejumlah komoditi sayuran lainnya seperti tomat.

Baca Juga:

“Cabai naik dari Rp 40 menjadi Rp 50 ribu. Tomat juga mengalami kenaikan dari Rp 8 ribu menjadi Rp 12 ribu per kilogram,” kata salah seorang pedagang di Pasar Sukaramai, Rusman, Kamis (20/12).

Kenaikan bahan pangan paling signifikan terjadi pada jenis-jenis ikan. Rata-rata harga ikan mengalami kenaikan pada kisaran harga Rp 5 ribu hingga Rp 15 ribu per kilogramnya. Maysarah salah seorang pedagang ikan mengatakan hari ini untuk jenis ikan Gembung mengalami harga dari Rp 45 ribu menjadi Rp 50 ribu. Kenaikan yang sama juga terjadi pada ikan Tongkol yang mengalami kenaikan harga dari Rp 35 ribu menjadi RP 45 ribu, ikan Kakap naik dari Rp 60 ribu menjadi Rp 75 ribu per kilogramnya.

“Kenaikan ini katanya karena cuaca yang sering hujan dan badai. Jadi nelayan sulit melaut,” ungkapnya.

Para pedagang mengaku kenaikan-kenaikan ini membuat dagangan mereka sulit laku. Para pembeli menurut mereka semakin enggan untuk berbelanja dalam jumlah besar.

“Makin sulit laku, pembeli biasanya belinya jadi sedikit-sedikit saja,” pungkasnya. [Rien Annisa Putri/jni]

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru