Rabu, 17 April 2024

Investor Yakin Ekonomi Pulih, Dolar AS Justru Tertekan

- Selasa, 23 Juni 2020 01:04 WIB
Investor Yakin Ekonomi Pulih, Dolar AS Justru Tertekan

digtara.com – Kurs dolar Amerika Serikat (AS) dalam posisi tertekan terhadap mata uang berisiko lebih tinggi. Seperti dolar Australia yang melonjak pada perdagangan Senin, 22 Juni 2020 kemarin.

Baca Juga:

Penyebabnya, investor fokus pada prospek pemulihan ekonomi dari pandemi korona. Pedagang membeli mata uang berisiko bahkan setelah tanda-tanda berkurangnya kebijakan dalam menahan penyebaran virus korona. Hal tersebut membuat mata uang berisiko mengungguli dolar AS seperti dolar Australia menguat 1,21% menjadi USD0,6915 terhadap greenback.

Dolar AS pun tercatat turun 0,64% terhadap sekeranjang mata uang menjadi 97,06. Demikian dilansir dari Reuters, Selasa (23/6/2020).

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) melaporkan rekor peningkatan dalam kasus corona global pada Minggu 21 Juni 2020. Amerika Utara dan Amerika Selatan menunjukkan kenaikan terbesar.

Sementara itu, Euro naik 0,72% terhadap dolar ke USD1,1256. Ini merupakan kenaikan dari posisi terendah dalam dua setengah minggu terakhir.

Pada Jumat 19 Juni 2020, para pemimpin Uni Eropa sepakat membuat tindakan yang mendesak untuk mengangkut ekonomi mereka dari resesi terdalam sejak Perang Dunia Kedua. Tetapi tidak membuat kemajuan pada rencana stimulus besar-besaran yang telah memecah mereka selama berminggu-minggu.

 

Nilai Tukar Rupiah…

NILAI TUKAR RUPIAH

Sementara itu, nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat kian tertekan pada perdagangan pagi ini. Rupiah melemah ke level Rp14.200-an per USD.

Mengutip Bloomberg Dollar Index, Rupiah pada perdagangan spot exchange melemah 52 poin atau 0,37% ke level Rp14.201 per USD. Rupiah bergerak di kisaran Rp14.182 hingga Rp14.201 per USD.

Sementara itu, Yahoo Finance mencatat Rupiah berada pada level Rp14.204 per USD. Rupiah bergerak di kisaran Rp14.204-Rp14.204 per USD.

 

[AS]

 

https://www.youtube.com/watch?v=NTFA1SD2Pug

 

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

 

Investor Yakin Ekonomi Pulih, Dolar AS Justru Tertekan

 

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru