Kamis, 28 Maret 2024

Jumlah Kasus Covid-19 Mulai Menurun, Pantai-Pantai di Australia Kembali Dibuka

- Senin, 20 April 2020 09:48 WIB
Jumlah Kasus Covid-19 Mulai Menurun, Pantai-Pantai di Australia Kembali Dibuka

digtara.com – Pantai-pantai di sejumlah wilayah di Australia kembali dibuka. Sebelumnya pantai-pantai itu sempat ditutup untuk mencegah kepadatan publik, sebagai antisipasi penyebaran Virus Korona (Covid-19).

Baca Juga:

Seperti pada Pantai Surfers Paradise dan Coolangatta di Gold Coast, Queensland. Setelah sempat ditutup sejak awal bulan lalu, kedua pantai itu kembali dibuka pada Senin (20/4/2020).

Pembukaan kedua pantai itu diumumkan setelah tiga pantai di Sydney, New South Wales juga telah kembali dibuka untuk pengunjung.

Wali Kota Gold Coast, Tom Tate mengatakan keputusan untuk membuka kembali Surfers Paradise dan Coolangatta diambil setelah dia mendapat laporan bahwa warga mematuhi aturan jarak sosial. Meski begitu, dia tetap meminta orang-orang dari luar kota untuk tidak datang ke pantai-pantai di kotanya.

“Warga Gold Coast di luar sana melakukan hal yang benar dan mempraktikkan jarak sosial,” kata Tate sebagaimana dilansir ABC News, Senin (20/4/2020).

“Penjaga Pantai telah memberitahuku bahwa itu terjadi sepanjang minggu,” tambahnya.

“Saya masih ingin mendorong orang luar kota untuk menjauh dari pantai kita,” tukasnya.

 

PATUH PADA PHYSICAL DISTANCING

Pada hari yang sama Premier Queensland Annastacia Palaszczuk mengumumkan bahwa negara bagian itu mendeteksi “nol kasus baru” dari virus korona. Dia berterima kasih kepada warga Queensland karena mematuhi aturan jarak sosial.

Jumlah total kasus Covid-19 di Queensland berada di angka 1019, dengan 52 kasus aktif di Gold Coast.

Sebelumnya, dewan kota di Sydney telah membuka Pantai Coogee, Maroubra, dan Clovelly yang telah ditutup selama sebulan. Meski begitu masih ada larangan untuk berjemur, duduk di pasir atau batu, mengajak anak-anak bermain, dan berkumpul untuk alasan selain berolahraga.

Negara Bagian New South Wales hanya mencatat enam kasus baru Covid-19 pada Minggu, 19 April 2020.
Australia secara total mencatat sekira 6.600 kasus Covid-19, dengan 151 kematian.

Australia sendiri seperti disebut Deep Knowledge Group, merupakan salah satu negara yang dianggap paling aman. Australia menempati urutan kedua di survei itu, setelah Korea Selatan.

[AS]

 

https://www.youtube.com/watch?v=lp49mP7nEv8

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV.
Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru