Kamis, 18 April 2024

TNI-Polri Tertibkan dan Tegur Sejumlah Warga Ende Saat Patroli Skala Besar

Redaksi - Minggu, 25 Juli 2021 08:35 WIB
TNI-Polri Tertibkan dan Tegur Sejumlah Warga Ende Saat Patroli Skala Besar

digtara.com – Aparat kepolisian Polres Ende bersama anggota TNI dari Kodim 1602/Ende menggelar patroli berskala besar gabungan, Sabtu (24/7/2021) malam hingga Minggu (25/7/2021) dinihari.

Baca Juga:

Patroli gabungan Polres Ende bersama Kodim 1602 Ende ini digelar dalam rangka operasi PPKM berskala besar.
Patroli melibatkan Kasat Intelkam, Kasat Sabhara, Kasat Narkoba, Kasubag Dal Ops, KBO Sabhara, Pa Sandi Kodim 1602 Ende, personel Polres Ende dan Personel Kodim 1602 Ende.

Personel bergerak melaksanakan patroli dengan rute yang dilalui Jalan Pahlwan, Jalan Ir. Soekarno, Jalan Yos Sudarso, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Banteng, Jalan kelimutu, Jalan Gatot Subroto, Jalan Melati, Jalan Nangka dan Jalan Masjid Raya.

Kegiatan patroli dilaksanakan secara himbuan dengan sasaran patroli penertiban masker dan para pelaku usaha malam.

Saat melakukan kegiatan patroli, polisi dan tentara mlakukan peneguran terhadap para pelaku usaha malam yang sedang berjualan di seputaran lapangan pancasila Ende di Jalan Soekarno.
Melakukan pengecekan personel yang melaksanakan piket di tempat karantina terpusat stadion Marilonga Ende di jalan Gatot Subroto.

Juga menegur para pelaku usaha malam di seputaran pasar Potulando di Jalan Kelimutu.

Melakukan penindakan dan penertiban terhadap dua orang pemuda yang mengendarai sepeda motor tidak menggunakan helm dan masker di Jalan Kelimutu.

Selanjutnya melakukan teguran tertulis yang di tulis langsung oleh karyawan kafe Morowae di Jalan Masjid Raya.

Kabag Ops Polres Ende AKP Oka Deswanta, SE saat operasi ini meminta masyarakat taat pada protokol kesehatan dan selalu memakai masker serta menghindari kerumunan.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru